SuaraMalang.id - Seorang guru SD berinisial MG di Probolinggo, Jawa Timur dilaporkan polisi kasus dugaan pelecehan seksual.
Dua wali murid atau orang tua korban berinisial SO (31) dan ER (30) mendatangi Mapolres Probolinggo Kota, Rabu (22/09/2021). Mereka melaporkan seorang guru SD diduga melakukan pelecehan seksual terhadap anaknya yang duduk di kelas 6.
Keduanya merupakan siswa salah satu sekolah negeri di kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo.
Paman salah satu korban, Agus Sugianto (34) meminta kepada kepolisian agar memproses pelaku sesuai dengan aturan undang-undang yang berlaku.
Baca Juga: Sejumlah Pejabat Pemkab Probolinggo hingga Ajudan Hasan Aminuddin Diperiksa KPK
"Saya sendiri kaget datang kesini ternyata keponakan saya jadi korban pelecehan, untuk itu saya berharap kepada penegak hukum agar pelaku secepatnya bisa di tangkap," ujarnya mengutip dari Suarajatimpost.com jaringan Suara.com, Rabu.
Agus menambahkan bahwa kejadiannya sudah cukup lama yakni saat korban kelas 3 SD, namun baru diketahui.
"Menurut pengakuan keponakan saya, pelaku adalah wali kelasnya, selama dua tahun ini mungkin mereka diancam sehingga tidak pernah memberi tahu pihak keluarga terutama orang tuanya," imbuhnya.
Diduga, MG melakukan perbuatan asusila kepada muridnya di tengah jam istirahat dengan modus memeriksa kesehatan para siswa.
"Anak saya bercerita selain pada saat jam istirahat, pelaku juga melakukan waktu pulang sekolah, pelecehannya anggota tubuh anak saya di pegang," ujar ibu SF.
Baca Juga: Dipanggil Komnas HAM Soal Dugaan Pelecehan Pegawai KPI, Kapolres: Masih Penyelidikan
Mendengar perbuatan asusila yang dilakukan gurunya, kedua wali murid tersebut sepakat melaporkan dan memproses ke ranah hukum, S berharap agar di kemudian hari tidak ada kejadian serupa pada siswa lainnya.
Berita Terkait
-
DPR Kecam Aksi Pelecehan Terjadi di KRL: Negara Wajib Hadir
-
Marak Kasus Pelecehan, Cinta Laura Ungkap Kesedihan: Hati Aku Hancur
-
6 Fakta Dokter di Malang Diduga Lecehkan Pasien, Kini Dinonaktifkan dari RS
-
Viral! Pria Cabuli Remaja di CSB Mall Cirebon, Sempat Diamuk Massa
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat