SuaraMalang.id - Arema FC belum juga mendapat kemenangan hingga pekan kedua Liga 1 2021/2022. Terakhir tim berjuluk Singo Edan itu ditahan imbang Bhayangkara FC 1-1 di Stadion Pakansari, Bogor Minggu (12/9/2021).
Alfarizi CS belum juga meraih poin penuh bikin cemas Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana. Wajar saja, sebab Gilang menargetkan juara kompetisi sepak bola kasta tertinggi ini.
Juragan 99, julukan Gilang, menilai Arema FC seperti kehilangan gaya Malangan.
“Imbang rasa kalah, hari ini permainan gaya malangan tidak terlihat,” ujarnya mengutip dari TIMES Indonesia jaringan Suara.com, Senin (13/9/2021).
Baca Juga: Pelatih Arema FC Puas dengan Hasil Imbang Lawan Bhayangkara
Penurunan kualitas permainan Arema FC itu akan menjadi bahan evaluasi.
“Kita evaluasi untuk pertandingan berikutnya,” sambungnya.
Meski demikian, Gilang menyakini Arema FC sedang berproses untuk menjadi lebih baik lagi. Sebab seluruh tim yang berkompetisi juga sedang menjalani adaptasi usai setahun lebih vakum.
“Maaf untuk permainan dan hasil pertandingan hari ini,” sambung Gilang.
Dalam pertandingan itu, Arema FC hanya mampu bermain dengan skor imbang 1-1 atas Bhayangkara FC. Secara permainan, tim Singo Edan memang terkesan didikte oleh pemain-pemain Bhayangkara FC. Mereka tidak bisa bermain lepas seperti saat berhadapan dengan PSM Makassar di pertandingan perdana.
Baca Juga: Bhayangkara Solo FC Imbang dengan Arema, Paul Munster Salahkan Wasit
Kans Arema FC untuk unggul sebenarnya terbuka, apalagi setelah di babak kedua Bhayangkara FC harus bermain dengan 10 pemain lantaran kartu merah yang diterima oleh TM Ichsan. Namun unggul jumlah pemain tidak bisa dimanfaatkan oleh tim Singo Edan.
Pertandingan melawan Bhayangkara FC di Liga 1 2021 merupakan hasil imbang kedua yang dirasakan oleh anak asuh Eduardo Almeida ini. Sebelumnya di laga perdana mereka juga tertahan dengan skor imbang 1-1. Meski kompetisi masih panjang, Presiden Arema FC tetap menargetkan tim menjadi juara musim ini.
Berita Terkait
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1 Baru 10 Pekan, 2 Wasit Sudah Catatkan 'Rekor' Hadiah Penalti!
-
Jeda Kompetisi, Persebaya Fokus Pemulihan Ernando Ari dan Malik Risaldi
-
Hasil BRI Liga 1: Duo Striker Cetak Gol, Persija Jakarta Libas Madura United 4-1
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
Terkini
-
Paslon GURU Percaya Diri Hadapi Debat Kedua Pilwali Kota Batu
-
Waspada! 2.001 Kasus Gondongan Serang Anak di Malang, Akankah Lockdown?
-
Momentum Positif! Arema FC Naik ke Peringkat 7, Siap Gaspol Lawan Madura United
-
Kris Dayanti Vs 2 Penantang: Debat Pilkada Kota Batu Bahas Perlindungan Anak
-
Cetak Buram dan Tinta Rembes, 1.462 Surat Suara Pilkada Kota Malang Rusak