SuaraMalang.id - Pria misterius yang diduga pelaku yang membagikan wafer isi silet ke anak-anak di Jember, Jawa Timur diringkus polisi.
Kasat Reskrim Polres Jember AKP Komang Yogi Arya Wiguna membenarkan pihaknya telah mengamankan seorang pria diduga pelaku yang membagikan jajanan isi benda berbahaya tersebut.
“Benar, tadi tim gabungan Satreskrim Polres Jember dan Polsek Patrang mengamankan pria yang dicurigai sebagai pelaku yang menyebarkan snack. Masih kita dalami konstruksi hukumnya,” katanya dikonfirmasi Suara.com, Selasa (3/8/2021).
Pelaku yang diamankan tidak jauh dari lokasi kejadian Jalan Cumpedak, Kelurahan Jember Lor, Kecamatan Patrang.
“Terduga yang kita amankan adalah pria 43 tahun berinisial AG yang tinggal tidak jauh dari lokasi. Dia tinggal seorang diri di rumahnya dan statusnya tidak bekerja," sambungnya.
Terkait motif pelaku, lanjut dia, masih didalami penyidik. Namun terungkap, bahwa aksi membagikan jajanan berisi benda berbahaya sudah dilakukan lebih dari sekali.
“Pemeriksaan sementara, dia sudah 10 kali melakukan aksi tersebut,” ujar Komang.
Terkait modus operandi, pelaku sengaja membeli wafer. Kemudian dibuka dan diberi potongan silet dan benda tajam lainnya. Setelahnya dibungkus kembali dan diplester seolah masih baru.
“Lalu ditaruh di jalan yang bisa diambil sewaktu-waktu,” jelasnya.
Baca Juga: Heboh Pria Misterius Beri Wafer Berisi Potongan Silet ke Bocah, Begini Modusnya
Meski terduga pelaku sudah mengakui semua perbuatannya tersebut, polisi masih mengumpulkan alat bukti lain lainnya.
Kontributor : Adi Permana
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Nikmati Kemudahan Beli Tiket Konser Bryan Adams 2026 Lewat BRImo, BRI Suguhkan Layanan Menarik
 - 
            
              DANA Kaget: Booster Belanja Awal Bulanmu! Klaim Sekarang, Langsung Cair
 - 
            
              Kinerja Kinclong, BRI Bakal Buyback Rp 3 Triliun Saham
 - 
            
              QRIS BRI Permudah Transaksi di Pameran Tanaman Hias Internasional
 - 
            
              DANA Kaget Spesial Malam Minggu: Rebutan Saldo Buat Ngopi Asyik Bareng Teman