SuaraMalang.id - Warga RW 03 Kelurahan Gadang Kecamatan Sukun Kota Malang ini perlu diacungi jempol. Sejumlah warga tidak menunggu bantuan dari Pemerintah Kota Malang untuk membantu warga sekitar yang isolasi mandiri.
Sejak tanggal 16 Juli 2021 kemarin, warga RW 03 sudah mendirikan dapur umum. Dapur tersebut adalah untuk memasakkan seluruh kebutuhan makanan sehari-hari pasien Covid-19 isolasi mandiri di rumah yang ada di RW 03 Kelurahan Gadang.
Terlihat, sejumlah ibu-ibu sibuk memasak sejumlah menu makanan. Mulai dari bagian mengiris bawang hingga menggoreng telor semua dilakukan di dapur umum itu.
Ketua RW 03, Effendy menjelaskan, asal muasal adanya dapur umum ini dikarenakan beberapa warga RW 03 yang meninggal dunia saat melakukan isolasi mandiri.
Baca Juga: Mahasiswa UB Malang Bikin "Body Lotion" dari Daun Kelor, Manfaatnya Bisa Cegah Covid-19
Warga pun mengusulkan kepada Effendy agar didirikan dapur umum untuk meringankan beban warga yang isoman.
"Dan keluarga yang ditinggal (meninggal dunia oleh pasien Covid-19) itu kami melihat, meskipun sudah swab PCR atau antigen negatif, tapi kan harus tetap isoman. Jadi kami merasa kasian kan gak bisa keluar atau kerja kalau isoman," kata dia.
Pada awal bukanya dapur umum itu, Effendy mengaku tidak ada modal. Seluruh warga kompak membagikan bahan makanan mulai dari daging ayam atau hanya sekadar bumbu atau bawang merah.
"Gak ada modal. Semua kami terima gak melulu bantuan uang nominal. Sayur tempe itu pun kami terima. Bumbu aja kami terima," kata dia.
Gerakan dari Effendy itu pun menarik simpati dari komunitas-komunitas yang ada di Kelurahan Gadang. Bantuan sembako pun berdatangan ke dapur umum itu.
Baca Juga: Terancam Tutup Selama PPKM Darurat, Warung Geprek Ini Malah Bantu Makan Warga Isoman
"Akhirnya kami melakukan masak-masak ini dan kami bagikan ke seluruh warga Kelurahan Gadang," kata dia
Berita Terkait
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
-
BRI Tebar Kebaikan di Bulan Suci, Ribuan Sembako Disalurkan & Pemudik Dimudahkan
-
Demi Mengabdi, Mahasiswa Rantau AM UM Tak Pulang Kampung saat Lebaran!
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan