SuaraMalang.id - Prosentase atau tingkat kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Malang mencapai 81,7 persen. Satgas setempat terus mengupayakan peningkatan pelayan, supaya laju penularan virus dapat dibendung.
Melansir timesindonesia.co.id -- jejaring media suara.com, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Malang sebanyak 8.091 kasus, per 14 Juli 2021. Sejumlah 6.407 diantaranya telah dinyatakan sembuh.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang, dr Husnul Muarif menjelaskan, prosentase kesembuhan pasien Covid-19 pernah menyentuh 90 persen berdasar pedoman standar WHO. Tingkat kesembuhan tersebut mengalami penurunan lantaran lonjakan kasus harian dalam beberapa pekan terakhir ini.
"Artian turun ini bukan anjlok, karena ada pertambahan kasus positif harian. Jadi prosentase kesembuhan ini dibagi angka kasus aktif harian. Jadilah 81,7 persen itu," ujarnya, Kamis (15/7/2021).
Dijelaskannya, berbagai upaya terus dilakukan untuk meningkatkan angka kesembuhan Covid-19. Salahsatunya dengan mengoptimalkan layanan di sejumlah rumah sakit.
"Harus optimis naik terus (angka kesembuhan Covid-19). Kita juga terus upayakan perbaikan layanan treatmentnya. Baik di rumah sakit dan juga memperluas 2T (testing dan tracing)," ungkapnya.
Namun, lanjut dia, Pemkot Malang masih belum bisa memberikan layanan tes Polymerase Chain Reaction (PCR) secara gratis sebagai upaya peningkatan tracing atau pelacakan.
"Kita sampai saat ini juga belum bisa memberikan layanan tes Swab gratis. Kita fokus aktif sementara di tracing saja baru ke testing," katanya.
Husnul menambahkan, program vaksinasi di Kota Malang telah mencapai 303.490 dosis dari total vaksin 346.640 dosis. Pemkot Malang optimistis percepatan vaksinasi dapat menciptakan herd imunity atau kekebalan kelompok.
Baca Juga: Geger Video Teror Ketuk Pintu Rumah Warga di Malang, Pas Dilihat Kosong
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Akhir Pekan Banjir Rejeki, 5 Link ShopeePay Gratis Ini Bisa Cairkan Rp2,5 Juta!
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia
-
DANA Kaget SPESIAL Untuk Beli Makan Siang Menantimu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
KUR BRI 2025: Rp130 Triliun Disalurkan, Fokus Sektor Produksi dan Pertanian
-
HUT ke-130 BRI: 130 Tahun Melayani dan Memberdayakan Indonesia