SuaraMalang.id - Kondisi kesehatan pengusaha asal Malang, Gilang Widya Pramana atau yang dikenal Juragan 99 kian menurun. Terpapar Covid-19 selama sepekan lebih, kini pria yang juga menjabat sebagai Presiden Arema FC itu harus menjalani opname.
Hal itu terungkap dari unggahan Instagram story sang istri, Shandy Purnamasari di akun instagram pribadinya @shandypurnamasari. Dalam story tersebut, Gilang terlihat menaiki mobil Alphard berwarna hitam. Shandy kemudian mengatakan agar Gilang berhati-hati.
“LDR an dlu!! @juragan_99 opname krna saturasinya rendah, aku isoman drumah,” tulis Shandy pada unggahan tersebut dikutip SuaraMalang.id.
Shandy sendiri ternyata juga belum sepenuhnya pulih dari paparan Covid-19. Dia mengaku masih mengalami sesak nafas, batuk, hingga sakit kepala. Shandy juga mengungkapkan jika kondisi tubuhnya saat ini masih lemas dan juga kehilangan indera penciuman.
Baca Juga: Sudah Lima Hari Terpapar Covid-19, Ini Gejala yang Dirasa Gilang Widya Pramana
Kondisi gilang sendiri sebelumnya diketahui telah membaik. Hal itu terlihat dalam unggahan terbaru Gilang di instagram @juragan_99 pada Senin (28/6/2021). Gilang membagikan dua foto yang menunjukkan dirinya terlihat bugar. Penampilan Gilang juga Nampak berbeda, kini dia memiliki brewok yang cukup lebat.
“Brewok after covid,” tulis pada caption.
Gilang juga mengaku, dirinya bisa tidur pulas selama menjalani perawatan. Bahkan, sudah siap untuk kembali bekerja.
“Alhamdulillah selama 10 hari covid, badanku jadi lebih kurus tanpa diet, tidurku sering pules, pikiran juga fresh dan brewokku tambah lebat. Semua perlu disyukuri. Sekarang aku sudah siap untuk gass kerja lagi,” ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, Gilang merasakan gejala Covid-19 sejak Sabtu (19/6/2021). Dia kemudian berinisiatif untuk melakukan tes swab PCR. Hasilnya pun positif. Tak sendiri, istri dan anaknya pun juga turut terpapar virus yang berasal dari Wuhan, China tersebut.
Baca Juga: Juragan 99 Gilang Widya Pramana dan Anaknya Positif Covid-19
Kontributor: Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
-
BRI Tebar Kebaikan di Bulan Suci, Ribuan Sembako Disalurkan & Pemudik Dimudahkan
-
Demi Mengabdi, Mahasiswa Rantau AM UM Tak Pulang Kampung saat Lebaran!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa