SuaraMalang.id - Muncul klaster baru penularan Covid-19 di Kabupaten Malang. Sejumlah lima warga Dusun Rowotrate, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan terkonfirmasi positif Covid-19 diduga akibat klaster hajatan.
Berdasar surat UPT Puskesmas Sitiarjo yang beredar luas, wilayah tersebut telah ditetapkan sebagai zona merah Covid-19.
Tertulis pula empat poin penting penetapan zona merah serta pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat alias lockdown. Rinciannya, yakni tidak boleh ada kerumunan lebih dari tiga orang, penutupan sementara rumah ibadah dan kegiatan belajar secara daring.
Anggota Tagana Kabupaten Malang Ali Usman mengatakan, pihaknya telah mendirikan dapur umum untuk menyuplai kebutuhan sehari-hari warga setempat selama penerapan kebijakan pembatasan kegiatan.
Baca Juga: Banyuwangi Dikepung Enam Klaster Baru, Total 278 Warga Terpapar Covid-19
"Kami memasak 700 nasi bungkus untuk tiga kali makan di dapur umum tersebut. Ini untuk memenuhi kebutuhan warga yang berada di zona merah," ujarnya dikutip dari timesindonesia.co.id --jejaring media suara.com, Selasa (22/6/2021).
Kronologi penyebaran Covid-19, lanjut dia, terungkap setelah sejumlah warga setempat menjalani tes PCR.
"Awalnya dilakukan pengambilan sampel PCR pada Jumat lalu yang hasilnya lima orang dinyatakan positif Covid-19," jelasnya.
Ia menambahkan, kebutuhan yang paling mendesak saat ini adalah tenaga relawan.
"Yang dibutuhkan saat ini adalah relawan. Karena di dusun Rowotrate dilakukan karantina massal selama 14 hari," sebutnya.
Baca Juga: Lockdown! 29 Warga Terpapar Covid-19 Klaster Takziah di Kota Malang
Selama 14 hari itu pula kata dia, dapur umum didirikan untuk memenuhi kebutuhan makanan bagi masyarakat di zona merah Covid-19 di Dusun Rowotrate, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, akibat Klaster Hajatan di tempat tersebut.
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?