SuaraMalang.id - Beberapa waktu lalu sebuah video penjambretan membuat emosi warganet. Seorang kakek berusia lanjut sedang mendorong gerobak dan secara tiba-tiba dompet yang ditaruh di saku celana sebelah kanan diambil seseorang.
Peristiwa ini terjadi di Kota Blitar Jawa Timur. Video penjambretan merupakan hasil rekaman CCTV warga yang kemudian viral di media sosial. Warganet marah, bahkan beberapa di antaranya ada yang iuran untuk menyumbang, mengganti uang milik kakek bernama Poniman tersebut.
Kabar terbaru, Kapolres Blitar AKBP Leonard M. Sinambela menyempatkan waktu mendatangi langsung rumah korban penjambretan yakni Bapak Poniman yang tinggal di Dusun Sekardangan RT 03 RW 09 Desa Papungan Kecamatan Kanigoro, Kamis (17/06/2021).
"Peristiwa ini sangat memilukan, karena yang bersangkutan selain lanjut usia juga menderita sakit stroke. Sehingga, ketika dirinya dijambret tidak bisa berbuat apa-apa hanya pasrah. Beruntung peristiwa ini terekam CCTV milik warga jadi kami pelajari bukti tersebut," katanya, dikutip dari suaraindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Kamis (17/06/2021).
Pada kesempatan sama, Leonard juga memberikan bantuan dan menjanjikan segera mengungkap kasus penjambretan yang menimpa Mbah Poniman yang berprofesi sebagai tukang rosok itu. Walaupun, kerugian materiil tidak seberapa namun perbuatan pelaku merupakan pelanggaran hukum.
"Saya sudah kerahkan personel dari Polsek Kanigoro maupun Satreskrim Polres Blitar supaya memburu dan menangkap pelaku. Dengan cara, mempelajari rekaman CCTV karena identitas kendaraan serta ciri-ciri pelaku terlihat dengan jelas," ujarnya menegaskan.
Berita Terkait
-
Rugi Banyak! Toko Laptop di Blitar Dikuras Maling, Bos Rugi Ratusan Juta
-
Wow! Bapak Separuh Abad di Blitar Ini Bikin Sepeda listrik Tenaga Surya
-
Nenek Sebatang Kara Ditemukan Tewas di Rumah, Darah Mengalir dari Tubuhnya
-
Viral Ritual Pengantin Blitar, Mempelai dan Keluarga Dilarang Keramas 7 Hari!
-
Warganet Galang Donasi Bantu Mbah Paiman, Viral Pemulung Korban Penjambretan di Blitar
Terpopuler
- Moto G96 5G Resmi Rilis, HP 5G Murah Motorola Ini Bawa Layar Curved
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Misteri Panggilan Telepon Terakhir Diplomat Arya Daru Pangayunan yang Tewas Dilakban
- 7 HP Infinix Rp1 Jutaan Terbaik Juli 2025, Ada yang Kameranya 108 MP
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Juli: Ada Pemain OVR Tinggi dan Gems
Pilihan
-
Sikap Profesional di Balik Cedera Ole Romeny di Piala Presiden 2025
-
7 Fakta Menyentuh Arya Daru Pangayunan, Diplomat Muda Cemerlang yang Wafat Misterius
-
Utang Emiten Milik Adik Prabowo Bengkak 57,8 Persen
-
Emiten Kebab Baba Rafi Terjerat Utang Pinjol Rp2 Miliar
-
Penampakan Rumah Mewah Riza Chalid yang Jadi Tersangka Korupsi Pertamina
Terkini
-
Dari Stasiun hingga Gang Legendaris: 7 Surga Bakso di Malang yang Wajib Dikunjungi
-
BRI Cetak Sejarah Layanan Unggul, 11 Penghargaan Sekaligus di Tahun 2025
-
Hery Gunardi Pimpin Transformasi BRI Lewat BRIVolution, Komisi XI DPR RI Angkat Jempol
-
Sebagai Agent of Development, BRI Salurkan BSU Senilai Rp1,72 Triliun ke 2,8 Juta Pekerja
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali Hari Ini! Warga Diminta Jauhi Area Ini