SuaraMalang.id - BPBD Kabupaten Malang terus mendata jumlah rumah dan infrastruktur yang rusak terdampak Gempa Blitar magnitudo 5,9, pada Jumat (21/5/2021) lalu. Kekinian, tercatat ada 90 unit rumah rusak.
Plt Kabid Kedaruratan dan Kebencanaan BPBD Kabupaten Malang Sardono Irawan mengatakan, selain puluhan rumah rusak, dilaporkan ada 3 rumah ibadah rusak terdampak gempa. Kemudian 13 fasilitas kesehatan (faskes) dan 1 unit fasilitas umum (fasum) dilaporkan mengalami kerusakan. Hanya saja tingkatan kerusakan belum bisa menjelaskan rinci.
"Gempa tersebut berdampak pada 14 kecamatan se-Kabupaten Malang," katanya dikutip dari timesindonesia.co.id media jejaring suara.com, Sabtu (22/5/2021).
Ia menambahkan, untuk wilayah yang mengalami kerusakan paling parah ada di Kecamatan Tirtoyudo.
Baca Juga: Aula Kantor Desa Sarimulyo Jember Jebol Diguncang Gempa Blitar
"Petugas kami beserta relawan masih melakukan asesmen (pendataan)," sambungnya.
Pasca gempa melanda sekitar pukul 19.09 WIB, Jumat lalu, BPBD Kabupaten Malang langsung bergerak melakukan penanganan.
Dimulai dengan berkoordinasi lintas sektor dan mengirimkan Tim Reaksi Cepat (TRC) serta relawan untuk melakukan asesmen dampak Gempa.
"Tim gabungan terdiri dari TNI, Polri, BPBD, OPD serta relawan telah berada di lokasi kejadian untuk melakukan penanganan Kedaruratan bencana alam Gempa Bumi," ujarnya.
Dia menegaskan, pihaknya juga telah mendirikan posko tanggap darurat bencana akibat dampak Gempa Blitar yang keberadaannya untuk melakukan koordinasi mempercepat pemulihan dan menerima bantuan dari donatur.
Baca Juga: BMKG Sebut Jalur Evakuasi Bencana di Pesisir Jawa Kondisinya Tidak Memadai
Berita Terkait
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Waspada! Sesar Opak Aktif, Ini Daerah di Jogja yang Dilaluinya
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Kabar Sesar Panjalu Ciamis Bikin Resah, Benar Bencana Besar Mengintai?
-
Dua Gempa Dahsyat Guncang Kuba, Warga Berhamburan ke Jalan!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus