SuaraMalang.id - Sejumlah dua tempat ibadah di Dusun Yudomulyo, Desa Ringintelu, Kabupaten Banyuwangi tutup sementara, lantaran muncul penyebaran COVID-19 klaster tarawih.
Penutupan itu dibenarkan Kepala Desa Ringintelu Budi Santoso.
“Sejak kejadian meninggalnya salah seorang warga sini, kita terus melakukan pencegahan, termasuk melakukan pembatasan aktivitas. Salah satunya meniadakan sementara aktivitas ibadah di musala Baitul Amin, Dusun Yudomulyo RT 1/5, Desa Ringintelu,” katanya dikutip dari beritajatim.com jaringan suara.com, Minggu (9/5/2021).
Musala dan masjid, lanjut dia, akan dilakukan sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan. Kemudian, pihaknya juga mengimbau warga sekitar tempat ibadah untuk tidak beraktivitas dengan warga lainnya.
Baca Juga: Cewek Cantik Nangis, Curhat Dicegat Polisi Banyuwangi: Kami Kayak Maling..
“Warga di sekitar musala dan masjid kita minta isolasi mandiri. Mereka juga kita minta beribadah di rumah,” sambungnya.
Sementara terkai asal usul penularan, masih kata Budi, diduga virus Corona dibawa oleh seorang warganya yang baru pulang dari luar negeri.
“Memang ada warga sini yang datang dari luar negeri. Di perjalanan katanya dia positif saat dilakukan tes. Tiba di rumah tidak menyampaikan kedatangannya. Kemudian yang bersangkutan ikut tarawih di musala ini,” ujarnya.
Kemudian, lanjut dia, salah seorang pengurus atau takmir musala mengeluh sakit hingga dilarikan ke rumah sakit. Selang beberapa waktu, yang bersangkutan meninggal dan dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19.
“Setelah itu dilakukan tracing dari warga yang kontak erat, ada yang positif juga,” katanya.
Baca Juga: Klaster Tarawih Sragen, Menteri Agama: Disiplin dan Patuhi Panduan Ibadah
Kekinian, Satgas COVID-19 setempat telah melakukan tracing sebanyak 300 orang. Hasilnya, 53 orang dinyatakan positif terpapar virus. Sejumlah enam orang dilaporkan meninggal dunia.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
Banyak Tak Ikut Demo, Pengemudi Ojol: Bukannya Nggak Solider, Istri Anak Mau Makan Apa
-
Ada Demo Besar Ojol, Gojek Pastikan Aplikasi Beroperasi Normal
-
Segera Ambil Link DANA Kaget, Tambahan Uang Belanja dan Bayar Langganan
-
Alih-alih ke Eropa, Ramadhan Sananta Malah Gabung Klub Brunei Darussalam
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
Terkini
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban