SuaraMalang.id - Bupati Malang Sanusi memastikan 300 rumah terdampak gempa tuntas dibangun sebelum lebaran 2021. Ratusan rumah tersebut berkategori rusak berat akibat gempa Malang magnitudo 6,1.
"Sebelum hari raya (lebaran) 300 rumah itu akan selesai di bangun dan mereka (warga terdampak) bisa menempati rumah layak huni," kata Sanusi dikutip dari timesindonesia.co.id jaringan suara.com, Selasa (20/4/2021).
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Malang, Wahyu Hidayat menambahkan, pihaknya telah menganalisa sekitar 955 rumah terdampak gempa. Sejumlah 300 rumah diantaranya memang tidak bisa ditempati alias rusak parah, sehingga harus segera dibangun kembali.
"Jadi kita dari 955 rumah itu, 300-nya yakni mereka yang memang tidak bisa menempati rumah. Jadi kalau tidak bisa menempati berarti kan parah dan mereka harus mengungsi," jelasnya.
Pembangunan rumah, lanjut dia, anggarannya bersumber dari dana donasi, ditambah dengan adanya dana siap pakai dari Belanja Tak Terduga (BTT). Pihaknya bersama TNI-Polri akan segera melakukan percepatan pembangunan 300 rumah tersebut.
"Ini kan ada dana-dana donasi dan ada dana siap pakai dari BTT. Itu akan kita gerakan bersama TNI-Polri untuk kerja bakti, insyaallah sebelum hari raya mereka sudah bisa menempati rumah," sambungnya.
Wahyu menambahkan, telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 25 juta untuk satu rumah berukuran ukuran rumah 6x8 meter.
"Ini kita tingkatkan. Yang kemarin kita masih planning dari yang sebelumnya Rp 15 juta per rumah, sekarang kita anggarkan Rp 25 juta per rumah dengan ukuran 6x8 agar pembangunan rumah ini bisa lebih kuat dan di jamin aman," pungkasnya.
Baca Juga: Gedung Rusak Terdampak Gempa, MAN 2 Turen Malang Tunda PTM
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik
-
BRI Hadirkan RVM di KOPLING 2025 Lewat Program Yok Kita Gas
-
Berpartisipasi dalam PRABU Expo 2025, BRI Perkuat Ekosistem Ekonomi Kerakyatan Modern