SuaraMalang.id - Gempa Bumi berpusat di wilayah Kabupaten Malang terjadi sekitar pukul 14.00 WIB berkekuatan magnitudo 6,7 skala richter (SR) terasa hingga Kabupaten Jember.
Pusat gempa berada di 90 kilometer barat daya di dasar laut pada koordinat 8,95 Lintang Selatan dan 112,48 Bujur Timur berkekedalaman 25 km.
Guncangan gempa yang berpusat itu Kabupaten Malang itu, diketahui juga terasa di Kabupaten Jember. Menurut salah seorang pegawai Cafe di Jember Muis, guncangan gempa dirasakan dua kali dan terjadi selama beberapa detik.
"Tadi saya dan teman-teman di belakang merasakan guncangan gempa. Lumayan terasa dan keras. Selama mungkin 5 sampai 10 detik. Terjadinya guncangan dua kali," kata Muis saat dikonfirmasi di tempat kerjanya Cafe Glovic, Kecamatan Kaliwates, Sabtu (10/4/2021).
Baca Juga: Gempa 6,7 SR Guncang Malang, Penghuni Hotel Sampai Berhamburan
Muis menceritakan, awal guncangan gempa itu dirasakan dirinya dan juga teman-teman kerjanya yang lain. Selepas melaksanakan ibadah Salat Zuhur di ruangan pegawai.
"Setelah selesai salat, teman-teman panik dan juga tamu cafe di lantai dua langsung lari ke bawah," katanya.
Guncangan yang dirasakan, katanya, terjadi dua kali.
"Kalau yang saya rasakan dua kali. Pertama itu sebentar hanya kecil, terus terjadi kedua yang agak keras guncangannya. Semua langsung keluar dari cafe," jelasnya.
Selain di cafe tempat kerjanya, banyak orang berada di jalanan saat guncangan gempa itu terjadi.
Baca Juga: Sekolah di Kabupaten Malang Rusak Berat Usai Diguncang Gempa 6,7 SR
"Ramai orang di jalanan saat merasakan gempa itu. Banyak orang-orang di jalan. Juga cafe saya dekat Polres Jember. Sepertinya di sana juga ramai ke jalanan semua," katanya.
Memastikan guncangan gempa berhenti dan dianggap aman. Muis bersama teman-temannya kembali melanjutkan aktifitas bekerja.
Terpisah Petugas TRC BPBD Jember Rezha Pratama saat dikonfirmasi mengatakan, guncangan gempa yang berpusat di laut wilayah Kabupaten Malang memang terasa di Kabupaten Jember.
"Laporan yang kami terima sementara ini, guncangan gempa tadi terjadi di seluruh wilayah Kabupaten Jember," kata Rezha saat dikonfirmasi di Pusdalops BPBD Jember, Jalan Danau Toba, Kecamatan Sumbersari.
Terkait guncangan gempa yang dirasakan, kata Rezha, terjadi dua kali.
"Guncangan gempa pertama kecil, yang kedua agak keras dan terasa. Kira-kira guncangannya beberapa detik," katanya.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Warga Dau Malang Dihebohkan dengan Kasus Dugaan Penculikan Anak
-
6 Link DANA Kaget Malam Ini Senilai Ro 688 Ribu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri