SuaraMalang.id - Tiga warga Kelurahan Kanigaran, Kota Probolinggo tersambar petir, Selasa (6/5/2021). Ketiga petani itu kebetulan sedang berteduh di sebuah gubuk area persawahan, kala itu hujan turun cukup deras.
Ketiganya diketahui bernama Miskar (55), Jamhari (54) dan Suraji (53). Mereka tersambar petir sekitar pukul 15.00 WIB. Akibat peristiwa itu, Miskar meninggal di lokasi kejadian, sedangkan dua korban lainnya dilaporkan selamat.
Korban selamat, Jamhari menuturkan, peristiwa tersebut berlangsung cepat. Persisnya saat ketiganya baru dua menit berteduh di gubuk, tiba-tiba petir menyambar.
"Kami baru bincang-bincang dua menit tiba-tiba petir menghantam gubuk," ujarnya dikutip dari Suaraindonesia.co.id jaringan Suara.com, Selasa (6/4/2021).
Baca Juga: Kabupaten Probolinggo Bersiap Buka Sekolah Tatap Muka
Sebelum kejadian, lanjut dia, mereka sedang membersihkan rumput gulma dan memupuk tanaman bawang.
Hujan kemudian turun, ketiganya memutuskan untuk berteduh di gubuk. Jamhari dan Suraji berteduh lebih dulu, disusul Miskar.
Petir menyabar membuatnya pingsan beberapa saat.
"Saya langsung pingsan saat petir menyambar, lalu saya dan Suraji terbangun dan melihat Miskar terjatuh ke selokan sawah dalam kondisi meninggal dunia," ujarnya.
Kekinian, korban meninggal dunia dievakuasi oleh warga ke RSU Dharma Husada. Dilaporkan korban mengalami sejumlah luka bakar di sekujur tubuh.
Baca Juga: Polisi Awasi Gerak-gerik Eks Napi Teroris di Probolinggo
Sementara itu, salah seorang warga setempat, Fauzi (25) mengatakan, dirinya mendengar suara menggelegar meski berada tak jauh dari lokasi kejadian. Gubuk lokasi ketia petani tersambar petir itu kemudian dilihatnya ada kepulan asap.
Berita Terkait
-
Wisata Rasa Probolinggo, Ini 13 Kuliner Khas yang Wajib Ada di Bucket List Liburanmu
-
Mudik ke Probolinggo? Ini 7 Kuliner Khas yang Tak Boleh Dilewatkan
-
Apakah WiFi Bisa Tersambar Petir? Waspada, Cek Penjelasannya di Sini!
-
Berkaca dari Kasus Sarwendah, Ini 5 Tips agar Rumah Tak Tersambar Petir
-
Berkaca dari Sarwendah, Ini Tips Menjaga Barang Elektronik Agar Tak Rusak Kena Petir
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa