SuaraMalang.id - Pedangdut perempuan berinisial NY (26) warga Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo diciduk polisi, lantaran terbukti menjual atau mengedarkan narkoba jenis sabu.
Selain NY, polisi juga mengamankan seorang teman prianya berinisial AG (35) saat berada di sebuah rumah kontrakan kawasan Kelurahan Patokan, Kabupaten Situbondo.
Kasat Narkoba Polres Situbondo AKP Sugiharto mengatakan, tersangka NY berbisnis barang haram jenis sabu lantaran terdesak kebutuhan ekonomi. Sepinya orderan manggung berdampak pada minimnya pemasukan.
“Tersangka NY dan AG diduga selain pemakai mereka juga mengedarkan sabu-sabu. Penyanyi lokal ini, diduga terjerumus dalam narkoba karena sepi job manggung,” kata AKP Sugiharto, dikutip dari Suaraindonesia.co.id jaringan Suara.com, Selasa (6/4/2021).
Berdasar penangkapan itu, lanjut dia, petugas juga mengamankan 2,37 gram sabu sebagai barang bukti. Selain itu, juga menyita dua sendok, tiga pipet kaca, satu korek api dan perlengkapan nyabu lainnya.
Penangkapan NY dan AG bermula dari penangkapan perempuan inisial MF dengan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 1,03 gram.
"Anggota Satresnarkoba mendapat informasi dari masyarakat tentang adanya seseorang yang memiliki dan menguasai narkoba jenis sabu. Berbekal informasi tersebut, kemudian anggota melakukan penangkapan terhadap MF dan barang buktinya," sambungnya.
AKP Sugiharto menambahkan, ketiga tersangka kasus narkoba bakal dijerat dengan pasal 114, pasal 112 dan pasal 132 Undang-Undang Narkotika, dengan ancaman hukuman di atas 12 tahun.
Baca Juga: Perahu Nelayan Tenggelam di Selat Madura, 12 ABK Dilaporkan Selamat
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!