SuaraMalang.id - Rasa haru seorang anak tergambar jelas di dalam unggahan pemilik akun TikTok satu ini yang baru saja memasak untuk keluarganya.
Pasalnya, ia menceritakan bahwa masakannya dirasa hambar oleh anggota keluarganya. Namun, ada satu orang yang mengabaikan cita rasa masakan itu dan tetap lahap memakannya, yakni sang ayah.
Sikap sang ayah itu langsung membuatnya terharu sampai ia merekam untuk mengabadikan lahapnya sang ayah menghabiskan masakannya.
Video yang diunggah lewat akun TikTok @dsmitaaa itu menunjukkan suasana di dalam rumah saat sedang makan.
Ia menunjukkan sepanci masakan mie dan sayur hasil masakannya di atas meja.
"Pas orang serumah bilang mie buatanku kurang asin, dan enggak ada yang mau ngabisin, bapak adalah satu-satunya orang yang bilang kalau masakanku enggak pernah enggak enak," tulisnya dalam unggahan tersebut.
Ia juga menyorot posisi makan sang ayah di hadapannya. Kakinya terangkat satu, sementara di tangannya ada sepiring makanan yang ia makan dengan lahap.
"Enak kok Mbak, pas rasanya," puji sang ayah dikutip si pengguna TikTok.
Pujian itu seketika membuat hatinya meleleh dan terharu.
Baca Juga: Anak Belasan Tahun Gila Kecanduan Game Online, Dirut RSJ Bilang Ini
Ia tak menyangka jika sang ayah tidak sampai hati menghakiminya akibat rasa masakan yang hambar.
"Padahal pas aku cobain memang mereka benar. Mie-nya hambar," tulisnya mengakui.
"Bapak memang beda ya, bakalan ngelakuin apapun supaya anaknya senang :) Sayang banget luvv," tulisnya haru.
Unggahan itu langsung dibanjiri komentar warganet yang turut terharu dan jadi teringat sosok ayah mereka masing-masing.
"Aaa nangis bombay," tulis seorang warganet.
"Aku tersenyum melihat ini," imbuh @fauziah*****.
Berita Terkait
-
Viral Pemuda Ngaku Anak DPR Dianggap Menghina Petani, Endingnya Begini
-
Aiptu Anak Agung Meninggal saat Jaga Jokowi, Betugas di Pospol Catus Pata
-
Polisi Meninggal Jaga Jokowi ke Ubud Karena Serangan Jantung, dari Pingsan
-
Anak Belasan Tahun Gila Kecanduan Game Online, Dirut RSJ Bilang Ini
-
Anak Idap Kelainan Genetik, Oki Setiana Dewi Ucap Alhamdulillah
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
Terkini
-
Berpartisipasi dalam PRABU Expo 2025, BRI Perkuat Ekosistem Ekonomi Kerakyatan Modern
-
Polisi Periksa 3 Saksi Kasus Dugaan Perundungan Anak Perempuan di Kota Malang
-
Holding Ultra Mikro BRI Salurkan Rp632 Triliun untuk Perkuat Ekonomi Kerakyatan
-
Kapan Operasi Zebra Semeru 2025? Ini Penjelasan Polres Malang
-
BRI Cetak Pertumbuhan Positif Berkat Fokus pada Pemberdayaan UMKM