SuaraMalang.id - Ketua DPC PDIP Kota Malang I Made Riandiana Kartika jadi sorotan publik, lantanan menawarkan pinjaman online di media sosial Facebook. Namun, hal itu dibantah.
Diduga kuat, ada oknum tak bertanggung jawab yang sengaja memanfaatkan tokoh atau publik figur untuk kepentingan tertentu.
Made lantas mengedarkan surat pernyataan klarifikasi, isinya membantah bahwa Ia menawarkan pinjaman online hingga ratusan juta rupiah tersebut.
"Saya kan tidak terlalu aktif di situ (Facebook). Nah saya kaget ketika ada beberapa orang yang konfirmasi ke saya, apa benar itu akun saya, tapi saya langsung membantahnya," ujar Made, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id media jejaring suara.com, Senin (22/02/2021).
Baca Juga: Dalang Penggelapan Mobil Rental di Malang Ternyata Pasangan Suami Istri
Ia melanjutkan, surat klarifikasi yang dibuat berdasarkan laporan yang diterimanya dari puluhan warga. Mereka mengaku sempat berkomunikasi dengan pemilik akun palsu tersebut. Made menegaskan, tidak mungkin sebagai anggota dewan melakukan penawaran pinjaman seperti itu.
"Tidak mungkinlah dewan melakukan menawarkan kredit pinjaman online semacam itu ke masyarakatnya. Sehingga saya melakukan klarifikasi langung, apalagi dia (akun palsu) membawa nama partai juga," kata pria juga Ketua DPRD Kota Malang ini.
Kekinian, Ia bersama para anggota DPC PDIP Kota Malang telah berkoordinasi dengan puluhan orang yang telah berkomunikasi dengan diduga oknum pelaku tersebut. Selain itu juga telah disiapkan bantuan hukum bagi mereka.
"Kita di DPC ada tim bantuan hukum, advokasi dan bantuan hukum untuk rakyat. Nah saat ini sedang berkoordinasi dengan tim DPC," jelasnya.
Khawatir timbul korban, masih kata Made, pihaknya bakal melaporkan akun tersebut kepada pihak berwajib.
Baca Juga: Bos Perusahaan di Malang Belikan Mobil Mewah untuk Semua Karyawannya
"Kami akan klarifikasi dan laporkan akun itu. Supaya tidak lagi bertambah korban," ujarnya.
Berita Terkait
-
Anak Buah Ditangkap Gegara Judi Online, Akun Facebook Budi Arie Menghilang?
-
Nyanyi Lagu Rohani KasihNya Seperti Sungai, Istri Ditusuk Suami Saat Live Facebook di Sumut
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Anggota DPR Desak Pemerintah Blokir Instagram-Facebook dkk di Indonesia, Ada Apa?
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
Terkini
-
Viral Pria Masuk Rumah Sambil Buka Celana di Malang, Begini Endingnya
-
Perluas Destinasi Kota Batu, Gumelar-Rudi Punya Program Pariwisata dari Desa
-
Kos Palsu di Malang Incar Mahasiswa, 20 Orang Tertipu DP
-
Butuh Inovasi, Firhando Gumelar-Rudi Bisa Bangkitkan Pertanian Kota Batu
-
Bangkit! Arema FC U-20 Tak Terkalahkan di 4 Laga Berkat Sentuhan Senior