SuaraMalang.id - Terdengar suara dentuman di Malang, Rabu dini hari (3/2/2021). Warga dibuat penasaran asal suara dentuman yang diketahui telah terdengar sejak pukul 23.00 WIB, Selasa (2/2/2021).
Suara dentuman terdengar terus - menerus dengan jarak kisaran setiap lima - tujuh detik. Suara dentuman terdengar merata di kawasan Malang Raya. Berdasarkan penuturan warganet di sejumlah media sosial, suara dentuman terdengar di Kota Batu, Kota Malang hingga Kabupaten Malang.
Beberapa akun media sosial membagikan informasi seputar dentuman tersebut. Seperti unggahan akun Instagram @malangraya_info.
"Krungu dentuman a umak lur, Daerah Klojen Banter medeni, Wedi Kiamat ae aku," dikutip Suara.com dari unggahan tersebut.
Baca Juga: Bencana Tanah Longsor di Ngantang Kabupaten Malang, Satu Rumah Hancur
Pada kolom komentar, warganet dibuat bertanya-tanya asal usul suara dentuman tersebut. Ada yang menduga berasal dari Gunung Semeru, ada pula yang menerka-nerka suara dentuman berasal dari Gunung Raung yang juga menunjukkan peningkatan aktivitas vulkanis, beberapa hari terakhir ini.
"Lawang terdengar mohon info ada apa min," tulis akun Instagram ekos***
Sementara itu, akun Twitter BPBD Kota Malang juga mengunggah utas tentang suara dentuman misterius tersebut. Namun, pihaknya juga belum dapat memberikan penjelasan dan memastikan asal suara dentuman.
"krungu suara dentuman gak rek?," cuit akun Twitter @bpbd_malangkota.
"mimin masih belum bisa memperkirakan itu suara dentuman berasal dari mana, ini masih gali info kepada rekan-rekan daerah lain, mohon waktu ya temanĀ² sekalian kita berdo'a Bersama-sama semoga selalu diberikan keselamatan," tulis dalam utas tersebut.
Baca Juga: Akses Jalan Kabupaten Malang - Kabupaten Kediri Tertutup Tanah Longsor
Unggahan tersebut menuai banyak komentar warganet.
Berita Terkait
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
-
BRI Tebar Kebaikan di Bulan Suci, Ribuan Sembako Disalurkan & Pemudik Dimudahkan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa