SuaraMalang.id - Pedangdut Rita Sugiarto meyakini ajang Bintang Suara yang digagas Suara.com mampu melahirkan talenta dangdut muda berbakat di Tanah Air. Tak hanya itu, ajang berkolabori dengan label musik ProAktif ini bakal mencetak talenta-talenta dangdut profesional.
Rita mengaku sangat antusias begitu mendengar kabar adanya ajang pencarian bakat dangdut Bintang Suara.
"Saya sangat senang aja. Pasti saya mendukung karena nantinya bakal melahirkan penyanyi-penyanyi yang bagus," kata Rita Sugiarto kepada Suara.com, belum lama ini.
Perempuan yang namanya melambung saat berduet dengan Rhoma Irama ini juga berharap ajang Bintang Suara semakin meningkatkan iklim musik dangdut tanah air.
"Kalau banyak penyanyi dangdut yang bagus, bakal memperkaya musik dangdut. Kemudian menemukan bakat yang keren, jadi membuat dangdut lebih ramai lagi," ucap Rita Sugiarto.
Ia juga mengapresiasi langkah Bintang Suara yang menggelar ajang pencarian bakat secara online.
"Bagus alhamdulillah. Dengan kemajuan tehnologi ini buat artis yang berbakat lebih mudah dibandingkan dengan zaman yang waktu saya masih kecil dulu," tuturnya.
Ia mengimbau masyarakat, khususnya pecinta dangdut segera mendaftarkan diri. Lantaran program yang ditawarkan Bintang Suara sangat menarik, terlebih langsung masuk dapur rekaman dan dikontrak secara profesional bagi sang juara.
"Kalau sekarang rekaman langsung bisa upload. Kalau dulu kan nggak. Kita bayar promosi dulu, keliling di semua radio, kemudian antre di televisi harus ngantre lama dulu," imbuhnya.
Baca Juga: PVMBG Masih Tetapkan Status Gunung Semeru Level II Waspada
Pendaftaran Bintang Suara dibuka sejak 20 Desember 2020 hingga 31 Januari 2021. Hingga saat ini, sudah lebih dari 230 orang yang mendaftarkan diri menjadi peserta Bintang Suara. Mereka berasal dari berbagai daerah. Mulai dari yang dari Wakatobi, Medan, Bengkalis, Sukabumi, Banyuwangi, Bengkulu hingga Depok.
Buat Anda yang ingin mendaftar tapi masih bingung dengan persyaratannya, silakan akses link pendaftaran dan mengikuti instuksi pendaftaran.
Pendaftar tentunya wajib mengisi data diri, mengirimkan foto close up dan seluruh tubuh. Serta yang terpenting, mengirimkan contoh vokal berdurasi 60 detik dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4
1. Syarat menjadi peserta Bintang Suara.
2. Syarat menjadi peserta Bintang Suara.
3. Cara mendaftarnya pun tidak sulit, tinggal klik link di sini dan memenuhi semua persyaratan serta ketetntuan pendaftaran, kamu sudah berpartisipasi dalam ajang yang didukung kalangan artis hingga pejabat.
Untuk melihat namamu sudah terdaftar atau belum, silakan buka bintangsuara.com, nantinya akan terlihat calon-calon bintang talenta dangdut Indonesia di masa mendatang melalui ajang Bintang Suara.
Bagi masyarakat yang ingin mengikuti ajang Bintang Suara bisa langsung menuju website https://bintang.suara.com/ dan wajib mengikuti tiga syarat ini:
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Letusan 700 Meter Warnai Pagi Malang dan Lumajang
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?