SuaraMalang.id - Warga Desa Pesantren, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, digegerkan dengan penemuan potongan kepala manusia di bibir Sungai Konto, pada Rabu (12/2/2025) pukul 17.00 WIB.
Polisi masih menyelidiki apakah temuan ini berkaitan dengan mayat tanpa kepala yang ditemukan beberapa jam sebelumnya di aliran irigasi Dusun Mireng, Desa Dukuharum, Kecamatan Megaluh, Jombang.
Kasat Reskrim Polres Jombang, AKP Margono Suhendra, mengungkapkan bahwa awalnya warga mencium bau busuk di sekitar sungai. Setelah dicek, mereka menemukan potongan kepala manusia dalam kondisi sudah membusuk.
"Kemungkinan kepala ini terbawa arus dan terdampar di pinggir sungai, hingga akhirnya ditemukan warga," ujar Margono, Kamis (13/2/2025).
Baca Juga: Balita 4 Tahun Hilang Misterius Saat Hujan Deras, Pencarian Masih Berlanjut
Potongan Kepala Sudah Membusuk, Jenis Kelamin Belum Bisa Dipastikan
Kepala yang ditemukan dalam kondisi rusak parah, tanpa rambut, dan dipenuhi belatung.
Polisi langsung mengevakuasi bagian tubuh tersebut ke RSUD Jombang untuk dilakukan autopsi.
"Saat ini masih kami selidiki dan autopsi terlebih dahulu. Kami belum bisa memastikan apakah kepala ini bagian dari mayat yang ditemukan sebelumnya atau bukan. Kami menunggu hasil forensik," jelas Margono.
Sebelumnya, warga menemukan mayat tanpa kepala di aliran irigasi sawah Dusun Mireng, Desa Dukuharum, sekitar pukul 12.00 WIB. Saat ditemukan, kondisi tubuh korban sudah mengembang dan tengkurap.
Polisi Dalami Kasus, Warga Diminta Waspada
Baca Juga: Dendam 3 Tahun, Pemuda di Kediri Tikam Kenalan Lama di SLG
Polisi saat ini masih mengumpulkan bukti dan melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap identitas korban dan penyebab kematian.
Berita Terkait
-
Dear Warga Jombang! Mudik Gratis Lebaran 2025 Dishub Dibuka, Ini Cara Dapat Tiket Mudik dan Balik
-
Mudik Gratis Lebaran 2025 ke Jombang: Rute, Jadwal, & Cara Daftar
-
Misteri di Balik Pembunuhan Mengerikan di Jombang, Kepala Korban Ditemukan Terpisah
-
Bencana Tanah Longsor di Jombang
-
Kartika Coffee, Suguhkan Kedamaian di Tengah Hiruk Pikuk Kota Jombang
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling