SuaraMalang.id - Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, mengirimkan pesan penting kepada timnya jelang laga berat menghadapi PSM Makassar pada Pekan 5 Liga 1 2024-2025, yang akan digelar pada Minggu (15/9/2024) pukul 15.30 WIB di Stadion Batakan, Balikpapan.
Cornelli menekankan bahwa kunci kemenangan bagi Arema terletak pada efektivitas lini depan yang masih menjadi tantangan sejauh ini.
PSM Makassar, dengan julukan Juku Eja, telah menunjukkan performa defensif yang tangguh hingga Pekan 4, hanya kebobolan dua gol sepanjang musim ini.
Sebaliknya, Arema FC justru mengalami masalah dalam hal mencetak gol, dengan baru mengemas satu gol dalam empat pertandingan.
Baca Juga: PSM Makassar Siap Pertaruhkan Rekor Unbeaten Hadapi Arema FC
“Saya puas dengan permainan tim kami sejauh ini. Kinerja tim secara umum bagus. Kami mungkin termasuk tiga tim terbaik dalam hal menciptakan peluang, namun hasilnya baru satu gol yang berhasil dicetak,” ujar Joel Cornelli.
Cornelli mengakui bahwa saat ini tim pelatih sedang bekerja keras untuk meningkatkan efektivitas lini serang Arema.
Mereka terus mengasah kemampuan pemain depan agar lebih mampu memanfaatkan peluang yang tercipta di lapangan.
“Kami sedang mencari cara untuk bisa mencetak gol lebih banyak. Kami perlu menikmati setiap peluang yang tercipta di pertandingan,” tambah pelatih asal Brasil tersebut.
Ia juga menekankan pentingnya memaksimalkan peluang di setiap pertandingan.
Baca Juga: Lucas Frigeri Tekad Bawa Arema FC Raih Kemenangan Perdana Hadapi PSM Makassar
“Di pertandingan berikutnya, kami ingin tetap bermain bagus seperti sebelumnya. Namun, kali ini, ketika ada peluang, kami harus mampu mencetak gol dan memenangkan pertandingan,” tegasnya.
Berita Terkait
-
Banjir Gol! Persita Sikat Arema FC dalam Duel Menegangkan
-
Pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya Dipastikan Bakal Digelar di Bali
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling