SuaraMalang.id - Angin kencang yang terjadi di Jember pada Rabu (14/3/2024) menimbulkan korban jiwa. Seorang karyawan BPR dilaporkan tewas tertimpa pohon.
Hengky Bagus Afandi warga Desa Balung Lor, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember meninggal dunia tertimpa pohon di kawasan Dusun Kedung nilo, Desa Karang Semanding.
Kapolsek balung AKP Sunarto mengatakan, pria 32 tahun tersebut tertimpa pohon saat sedang melintas. Korban mengalami luka cukup serius hingga nyawanya tidak tertolong.
"Korban saat itu sedang melintas dari arah Utara ke Selatan di kawasan Dusun Kedung nilo, Desa Karang Semanding," ujar Kapolsek balung AKP Sunarto dilansir dari Suara Indonesia--partner Suara.com.
Wilayah Jember Selatan dilanda angin kencang sejak siang hari. Korban saat itu kebetulan sedang melintas pada sore hari dan tidak menduga ada pohon tumbang.
"Tiba tiba angin kencang dan pohon tumbang mengenai tubuh korban, seketika yang bersangkutan meninggal di tempat kejadian," katanya.
Ketika melintas, kata Sunarto, korban berkendara seorang diri. Petugas langsung mengevakuasinya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balung.
"Kejadian sore tadi, dan kami bawa jenazah yang bersangkutan ke RSUD Balung , dan saat ini Keluarga sudah datang," katanya.
Angin kencang masih melanda Jember hingga malam hari. Masyarakat diminta untuk berhati-hati.
Baca Juga: Curiga Ada Selisih di Dokumen D Hasil, Demokrat Jember Laporkan NasDem ke Bawaslu
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
AgenBRILink Mulia Motor Hadirkan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik