SuaraMalang.id - Memasuki akhir bulan, ketika mahasiswa di Malang mencari makanan enak, simpel, dan terjangkau, ayam goreng krispi menjadi salah satu pilihan favorit.
Khususnya bagi mereka yang ingin variasi dari pilihan makanan sehari-hari seperti mie ayam, bakso, atau ayam goreng.
Salah satu tempat pilihan untuk menikmati ayam goreng krispi di Malang adalah Ayam Bachira.
Dikutip dari akun Instagram @cahluwe, Ayam Bachira menawarkan paketan ayam goreng krispi yang lengkap dengan nasi dan minuman dengan harga yang ramah di kantong, sangat cocok untuk mahasiswa yang tidak sempat masak.
Baca Juga: Wisata Kuliner Korea Terbaru di Malang, untuk Pecinta Drakor
Selain Ayam Bachira, beberapa rekomendasi lainnya seperti Ayam Krispy Sawunggaling, Ayam Goreng A'E, dan J&J Fried Chicken juga patut dicoba.
Di Ayam Bachira, dengan harga sekitar Rp13 ribu, pelanggan bisa menikmati ayam goreng krispi dengan sambel bawang dan minuman seperti thai tea.
Keunikan dari tempat ini adalah pelanggan dapat mengambil sambel sepuasnya.
Ayam goreng krispi di Ayam Bachira dikenal dengan dagingnya yang empuk dan tepungnya yang gurih dan renyah.
Sambelnya yang pedas dan gurih menambah kenikmatan hidangan. Bagi yang ingin menambah kol goreng, hanya perlu menambahkan Rp2.000.
Baca Juga: Wisata Kuliner Pedas di Malang Raya: 5 Tempat Wajib Pecinta Sego Sambel
Harga menu di Ayam Bachira berkisar antara Rp11.000 hingga Rp13.000, tergantung pada menu yang dipilih.
Ayam Bachira terletak di Jalan Joyo Raharjo No. pertigaan, Merjosari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, dan buka dari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.
Ini menjadikannya pilihan sempurna bagi mahasiswa di Malang yang mencari makanan murah meriah di akhir bulan.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Gelar Jajarans, Nagita Slavina Hadirkan Makanan khas Indonesia hingga Mancanegara
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
Warung Ayam Mekik, Destinasi Kuliner Klasik di Kota Jambi
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir