SuaraMalang.id - Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang dilanda banjir, Rabu (29/11/2023). Wilayah yang terendam berada di Dusun Krajan, Desa Pujon Lor.
Hujan deras yang mengguyur pada siang hari membuat Sungai Baluh meluap. Salah satu warga, Nining Dyah, 50 tahun mengatakan wilayahnya memang sering terjadi banjir, namun tidak separah kali ini.
"Biasanya cuma sampai teras. Tapi ini bahkan sampai masuk rumah. Sekitar satu meter ketinggian banjirnya," ujarnya dikutip dari Suarajtimpost.com--jaringan Suara.com.
Banjir yang terjadi hari ini ditengari disebabkan menumpuknya sampah pada saluran drainase. Nining memastikan sampah tersebut bukan dari warga sekitar.
Baca Juga: Mensos Risma: Banyak Warga Pesisir Malang Menderita Katarak, Pekerjaannya Berisiko
Selama ini, kata dia, warga yang bertempat tinggal di kawasan jalan raya selalu membayar iuran sampah.
"Kalau warga yang lain saya tidak tahu buangnya kemana. Yang pasti aliran sungai baluh airnya naik karena sampah. Kalau sungai besar adanya di Pandesari, sedangkan Sungai Baluh di sini kecil," imbuhnya.
Sementara itu, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan mengatakan, banjir dipicu hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut sejak siang hari. Debit air di Sungai Baluh naik dan meluber ke jalanan.
"Sehingga air meluap ke jalan raya dan permukiman warga di Dusun Krajan, dengan ketinggian air mencapai satu meter," kata Sudono dikutip dari Antara.
Sudono mengungkapkan, banjir juga diakibatkan saluran drainase yang tertutup sampah. "Ada empat rumah terdampak, dengan 14 orang terdampak. Tidak ada korban jiwa," katanya.
Baca Juga: Kolonel Subhan, Korban Pesawat Super Tucano Baru Pulang Pimpin Misi Kemanusiaan ke Gaza
BPBD Kabupaten Malang bersama sejumlah pemangku kepentingan terkait saat ini melakukan pembersihan material banjir. Selain itu juga akan dilakukan pembersihan sampah pada saluran drainase yang tersumbat.
Berita Terkait
-
Bakal Lanjutkan Program Anies, "Parkir" Air jadi Jurus RK Cegah Banjir di Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
-
Hujan Deras Guyur Jakarta, 43 RT Kebanjiran
-
Detik-Detik Banjir Catalonia: Upaya Penyelamatan Berlanjut Pasca Tragedi Valencia
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Kos Palsu di Malang Incar Mahasiswa, 20 Orang Tertipu DP
-
Butuh Inovasi, Firhando Gumelar-Rudi Bisa Bangkitkan Pertanian Kota Batu
-
Bangkit! Arema FC U-20 Tak Terkalahkan di 4 Laga Berkat Sentuhan Senior
-
Libur Usai, Singo Edan Tempa Fisik di Kebun Raya Purwodadi
-
Dugaan Pungli Jilbab dan Ijazah di SDN Sawojajar 5 Malang, Siswa Dihukum