SuaraMalang.id - Entis Sutisna atau yang lebih dikenal dengan nama Sule, kini berada di puncak popularitas dan kekayaan sebagai salah satu artis paling sukses di Indonesia.
Namun, Sule mengungkapkan bahwa perjalanannya menuju keberhasilan ini tidak mudah.
Pada masa lalu, Sule menjalani hidup sederhana bersama keluarganya dan harus bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan putranya, Rizky Febian.
Melalui postingan Instagram terbaru, Sule mengungkapkan bahwa ia pernah menjadi penabuh gendang hanya untuk membeli susu bagi Rizky Febian.
Baca Juga: Jleb! Nathalie Holscher Balas Menohok Usai Terus Dihujat Gegara Umbar Aib Sule
Saat ini, melihat Rizky Febian telah tumbuh menjadi penyanyi yang sukses dan mampu mencari uang sendiri, Sule merasa terharu.
"Jaman baheula nyari duit buat susu rizkyfbian. Sekarang itu anak udah bisa nyari duit sendiri. Tak terasa mata ini berderai air hujan," tulis Sule dalam caption, dikutip hari Senin (17/7/2023).
Meskipun unggahan Sule tersebut sejatinya menampilkan momen emosional dan mengharukan, namun komentar netizen justru berfokus pada dugaan sindiran terhadap mantan istrinya, Nathalie Holscher.
Nathalie baru-baru ini menyinggung Sule yang lebih mementingkan pekerjaan daripada anak yang sakit, dan dia juga menunjukkan bagaimana dia membiayai rumah sakit untuk putra mereka dengan kerja kerasnya sendiri.
Beberapa netizen merasa bahwa Nathalie tidak bersyukur, terutama jika dibandingkan dengan perjuangan Sule untuk Rizky Febian di masa lalu.
Baca Juga: Sindir Tak Bersyukur Bulanan Rp 25 Juta, Nikita Mirzani Dicap Murahan: Habis Dihamili Gak Dinafkahi
Sule diketahui memberikan uang nafkah sebesar Rp25 juta setiap bulan untuk putra mereka, Adzam, sesuai dengan keputusan pengadilan dalam proses perceraian mereka.
Berita Terkait
-
Sosok DJ Una, Pernah Disawer Gak Kalah Banyak dari Nathalie Holscher di Sidrap
-
Sama-Sama Mandi Uang di Sidrap, Intip Nasib DJ Una dan Nathalie Holscher
-
Nathalie Holscher Ogah Minta Maaf usai Terima Saweran nge-DJ di Sidrap: Salah Saya di Mana?
-
Dari Saweran Rp150 Juta ke Hadiah Honda HR-V: Perjuangan Nathalie Holscher untuk Sang Anak
-
Siapa Rusdi Masse? Beri 'Tuntutan' ke Nathalie Holscher Buntut Saweran di Sidrap
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat