Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Kamis, 06 Juli 2023 | 15:25 WIB
Mobil X Pander menabrak 5 motor di Jalan Diponegoro, Bululawang, Kabupaten Malang, Kamis (6/7/2023). [Beritajatim.com]

SuaraMalang.id - Mitsubishi X Pander menabrak 5 motor di Jalan Raya Diponegoro, Desa Bululawang, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Kamis (6/7/2023).

Kasatlantas Polres Malang AKP Agnis Juwita mengatakan, Mitsubishi X Pander yang dikemudikan Kholiludin (45), warga Jalan Diponegoro, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang mengalami kecelakaan dengan menabrak 5 motor.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, beberapa korban mengalami luka serius. “Korban nihil mas. Kami masih melakukan olah TKP,” katanya dikutip dari Beritajatim.com.

Dua korban yang mengalami luka, yakni pengendara Honda Beat, Debi Arianti (24) dan Honda Supra dikemudiakan Bowo (64).

Baca Juga: Teka-Teki Batu Andesit di Proyek Revitalisasi Alun-Alun Tugu Malang Mulai Terungkap

Debi mengalami patah kaki kiri, sedangkan Bowo terluka pada bagian kaki. “Korban mengalami luka patah tulang kaki kiri di rawat di RSU. Mitra Delima Bululawang,” kata Agnis.

Dia mengungkapkan, kronologi kejadian mobil X Pander dari arah utara menuju ke selatan dengan kecepatan sedang. Sampai di lokasi kejadian, pengemudi mengantuk dan menabrak sepeda motor yang dikemudikan Debi.

Mobil tidak berhenti dan menabrak Honda Supra yang dikendarai Bowo di timur jalan. Mitsubhisi X Pander baru berhenti setelah menabrak 3 sepeda motor yang terparkir di Timur jalan.

“Diduga pengemudi mobil mengantuk saat berkendara,” katanya Agnis.

Baca Juga: Brakkk! Honda Estilo Ringsek Parah Usai Tabrak Tiang Lampu Tol Tanjung Priok, Sopir Dan Bocah 10 Tahun Terluka

Load More