SuaraMalang.id - Modus kejahatan baru yang terjadi di jalan raya berhasil terekam kamera video. Kali ini pengendara mobil menjadi incaran. Pelaku menggunakan ranjau dari sandal berpaku payung yang diletakkan di depan ban mobil.
Video itu dibagikan oleh akun instagram @terang_media.
Dalam video berdurasi pendek itu terlihat seorang pengendara motor mengenakan kaus berwarna hitam dan celana pendek. Ia juga mengenakan topi serta masker.
Video tersebut diduga diambil saat berada di lampu merah. Pengendara motor itu berhenti di sebelah mobil berwarna hitam.
Terlihat kaki kanan pria tersebut berada tepat di depan ban mobil di sebelahnya. Setelah diperhatikan dengan seksama, di bagian depan sandal pria itu telah dipasangi paku payung.
Diduga, pria itu dengan sengaja meletakkan sandalnya di depan ban mobil agar mobil tersebut melindas paku.
Terlihat pria itu juga sempat menoleh ke belakang. Bahkan juga sempat melihat ke arah perekam.
Dalam keterangan video itu dijelaskan, saat mobil melindas paku tersebut maka ban mobil akan mengalami kerusakan. Saat korban memperbaiki ban yang gembos, pelaku pun melancarkan aksinya.
Unggahan video itu pun ramai komentar dari warganet.
Baca Juga: Tampil Impresif Lawan Argentina, Marselino Ferdinan Pernah Selevel dengan Bintang Barcelona, Gavi
"Nopol jelas, saatnya polri bertindak," ujar mbhk***
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat