SuaraMalang.id - Lapangan Pamedan Pura Mangkunegaran Surakarta, Jawa Tengah, Selasa (8/11/2022) malam, mengumandangkan suara doa dan selawat untuk korban tragedi Kanjuruhan. saat itu, tim Persis Solo menggelar tasyukuran Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-99 bersama Habib Ali Bin Alwi Assegaf.
Kegiatan tersebut selain dihadiri oleh pemain baik putra maupun putri, pelatih, dan manajemen tim, juga ribuan pendukung tim Persis Solo dengan mengambil tema, "Sambernyawa Bersholawat".
Manajer Persis Solo Erwin Widianto mengatakan, pihaknya menyampaikan berbelasungkawa kepada korban atas tragedi di Kanjuruhan, Malang, pada 1 Oktober.
Selain itu, Erwin juga mengenalkan pelatih baru Persis Solo, yakni Leonardo Medina asal Paraguay, yang sudah bergabung dengan timnya. Namun, saat diumumkan, ada peristiwa luar biasa yakni tragedi Kanjuruhan.
Baca Juga: Sambernyawa Bershalawat di HUT ke-99 Persis Solo, Habib Ali bin Alwi Assegaf Doakan Juara Liga 1
Erwin juga mengumumkan rencana Persis Solo melaksanakan training camp yang akan dilakoni bersama klub Malaysia Johor Darul Ta'zim Football Club (JDTFC), pada tanggal 9-18 November mendatang.
"Kami mempunyai planning ke Malaysia untuk menguji tim kami, dan setelah dari sana kami siap berkompetisi," katanya menambahkan.
Asisten Pelatih Persis Solo Rasiman mengatakan pihaknya berharap Tim Persis Solo yang sudah berusia 99 tahun harus membuat sejarah yang baik bagi Kota Solo, di dunia sepak bola. Dia ingin Laskar Sambernyawa bisa bertahan di Liga 1, dan dapat di papan atas.
"Persis pada usia yang ke- 99 tahun ini, sudah pantas menjadi klub terbaik di Indonesia. Sebab, Persis Solo memiliki akademi yang lengkap," kata Rasiman.
Bahkan Persis Solo sudah dalam proses membangun klub yang sangat besar. Tim kebanggaan warga Solo mempunyai akademi U-14, U-16, U-18. Kita satu-satunya klub di Indonesia yang memiliki akademi yang lengkap, tentu saja dengan tim putri.
Habib Ali Bin Alwi Assegaf dalam memimpin doa bersama mengatakan adanya nama semangat ketika seorang punya niat tidak punya semangat tidak terwujud cita-citanya. Maka, harapannya baik pelatih, manajemen maupun pemain mudah-mudahan Allah memberikan nama besar dan semangat untuk Persis menjadi juara Liga 1.
Berita Terkait
-
Keinginan Titiek Puspa: Tak Mau Para Pelayat Gunakan Baju Hitam
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Hattrick Lawan Persis Solo, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Posisinya Bisa Digantikan Yakob Sayuri
-
Hasil Persis Solo vs Malut United: Yakob Sayuri Hattrick Acak-acak Laskar Sambernyawa
-
Malut United akan Kerja Cerdas Hadapi Persis Solo, Persiapan Sudah Matang?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat