SuaraMalang.id - Pertemuan dua orang yang pernah dan sedang memimpin Kabupaten Jember menjadi momen langka saat keduanya tengah berada di ketinggian 650 meter dari atas permukaan laut, Minggu (6/11/2022) pagi. Kedua bertemu di lokasi wisata Agro Kita, Desa Kemuning Lor, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Jember.
Bagaikan perjumpaan dua sahabat yang lama tak bersua, Bupati Jember Hendy Siswanto langsung memeluk dan menjabat erat tangan Muhammad Zainal Abidin Djalal, Bupati Jember periode 2005-2015. Sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) juga hadir dalam pertemuan tersebut.
Mereka berbincang ringan. Djalal menjelaskan kepada Hendy soal aktivitasnya mengembangkan taman agrowisata Agro Kita. Menurutnya, agrowisata tersebut bukan saingan taman agrowisata dan Hotel Rembangan milik Pemerintah Kabupaten Jember.
“Justru ini untuk mendukungnya,” kata Djalal. Hendy pun senang melihat Djalal dalam kondisi sehat dan masih mau memikirkan dunia wisata di Jember.
“Nanti kalau ada tamu-tamu penting di Jember akan saya sampaikan soal Agro Kita ini,” katanya.
Dilansir BeritaJatim.com--jaringan SuaraMalang.id, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Jember Bobby Ari Sandi mengatakan, kehadiran Hendy di Agro Kita ini merupakan bagian dari program J-Beri (Jember Bebas Rokok Ilegal). Ia juga menyebut pertemuan Hendy dan Djalal merupakan momen langka.
“Pertemuan antara Pak Hendy dan Pak Djalal ini merupakan momentum langka yang menggembirakan,” katanya. Dalam pertemuan tersebut, semua hadirin sempat melakukan senam bersama.
Djalal pun menyatakan terkejut sekaligus gembira bisa bertemu Hendy.
“Saya surprised. Jarang-jarang terjadi bupati aktif dan bupati yang sudah pensiun bertemu di depan publik. Mudah-mudahan ada manfaatnya. Bagi saya, bisa introspeksi. Bagi Pak Hendy, bisa untuk menggapai masa depan,” katanya.
Pertemuan tersebut juga menunjukkan kepada masyarakat Jember bahwa tidak ada sekat antara Hendy dan Djalal.
Berita Terkait
-
Agrowisata Bhakti Alam, Wisata Alam dengan Konsep Pertanian di Pasuruan
-
Melancong ke Agrowisata Nanas Tangkit Terbesar di Provinsi Jambi, Seru!
-
Taman Anggur Kukulu, Rasakan Sensasi Memetik Anggur Langsung dari Pohonnya
-
Hyundai Suap Mantan Bupati Cirebon Enam Kali Demi Proyek PLTU Batu Bara yang Merusak Lingkungan
-
Cawagub Riezky Aprilia Janji Genjot Agrowisata Petik Buah di Sumsel, Begini Strateginya!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat