SuaraMalang.id - Nasib malang dialami seorang remaja bernama Muhamad Riza Ramli (17). Pria asal Nganjuk yang akan kembali ke rumahnya itu dikeroyok oleh geng motor di Jalan Raya wilayah Desa Maron, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, pada Minggu (30/10/2022) dini hari WIB.
Ibnu Hariadi, ayah korban mengaku, anaknya mengalami luka memar di wajah dan robek di pahanya. Korban dihantam dengan batu bata di sekitar kepala serta disabet sajam.
"Saat ini masih dirawat di RS Muhammadiyah [Ahmad Dahlan]," kata Ibnu Hariadi, ayah korban, pada Minggu.
Ibnu menjelaskan kronologi pengeroyokan yang dialami anaknya berawal saat dia dalam perjalanan pulang dari wilayah Kota Kediri. Sesampainya di TKP, korban berpapasan dengan gerombolan geng motor bertopeng dari arah berlawanan.
Tanpa alasan, para anggota geng motor langsung menyerang korban. Setelah menghajar korban, pelaku kemudian kabur. Korban mengalami luka hingga dilarikan ke rumah sakit Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kota Kediri.
Lebih lanjut dari penuturan saksi yaitu rekan Riza Ramli yang didapati oleh Ibnu, gerombolan geng motor itu berkumpul dulu di daerah bandara di wilayah setempat.
"Kabarnya itu ngumpulnya di daerah Bandara [Kediri] terus mereka jalan ke arah Mrican [Kota Kediri]. Menurut saksi, temen anak saya, geng motor ini jumlahnya banyak. Mereka bercadar bawa senjata tajam," ujar Ibnu.
Mendapati anaknya menjadi korban, Ibunu Hariadi telah melapor ke Polres Kediri Kota. Dia berharap kasus tersebut terungkap, karena kabarnya ada korban lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
BRI Dorong Transformasi Perbankan Lewat Human Capital BFLP Specialist 2026
-
3 Kali Erupsi Gunung Semeru Hari Ini, Kolom Abu Capai 1 Kilometer
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Letusan 700 Meter Warnai Pagi Malang dan Lumajang
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global