SuaraMalang.id - Bawaslu Kota Malang telah selesai mengkaji heboh KBA News tersebar di Masjid Al Amin Kelurahan Bakalan Krajan. Tabloid berisi prestasi Anies Baswedan itu dipastikan tidak terbukti melanggar aturan tentang pemilihan umum (pemilu).
Diketahui sebelumnya, viral tabloid Anies Baswedan diduga sengaja disebar di Masjid Al-Amin Kota Malang. Bahkan mengundang reaksi Wali Kota Malang Sutiaji.
Ia menyayangkan urusan politik masuk ke rumah ibadah.
"Jangan membawa dan menarik-narik urusan yang berbau politik ke tempat ibadah. Walaupun itu domainnya ibadah masing-masing," ujar Sutiaji, Senin (19/9/2022).
Kian riuh polemik tabloid Anies Baswedan hingga berujung laporan ke Bawaslu.
Ketua Bawaslu Kota Malang Alim Mustofa mengatakan, pihaknya menerima laporan terkait penyebaran tabloid di Masjid Al Amin, sepekan lalu.
Berdasarkan hasil kajian, telah disimpulkan dan diputuskan tabloid Anies Baswedan tak melanggar.
"Kita terima (laporan terkait penyebaran tabloid KBA News) namun karena syarat formil materi tidak dapat terpenuhi, maka diputuskan bukan pelanggaran. Sebab peserta pemilu belum ditetapkan dan tahapan kampanye belum ada," ujarnya, Kamis (29/9/2022).
Selain itu, lanjut Alim, terlapor tidak jelas dan saksi-saksi tidak disebutkan.
Baca Juga: Anies Dilaporkan ke Bawaslu Gegara Relawan Sebar Tabloid ke Masjid, PKS: Lebay!
"Ini syarat formil tidak ketemu dari sisi pelaporan, sudah dilakukan kajian dan disimpulkan tidak ditemukan unsur pelanggaran pemilu sesuai UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum," sambungnya.
Terpisah, Ketua Relawan Anies P-24, Joemawan Muhammad mengapresiasi Bawaslu Kota Malang yang memutuskan bahwa tidak ada pelanggaran terkait penyebaran KBA News.
"Bawaslu telah menggunakan akal sehatnya memutuskan laporan tersebut," kata Joemawan.
"Terkait penyebaran di tempat ibadah, harusnya ada bukti dong yang menyebarkan siapa orangnya, jangan sekadar laporan saja," sambungnya.
Ia menegaskan kembali, bahwa pihaknya tidak pernah menyebarkan tabloid KBA News ke Masjid Al Amin.
"Saya sebagai ketua relawan di Malang menjamin bahwa relawan kami tidak pernah menyebarkan tabloid ke masjid Al Amin," ujarnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bela Anies seusai Dilaporkan ke Bawaslu, PKS: Gubernur Lain Bagi-bagi Kaos sama Sembako Gak Dilaporin?
-
Anies Dilaporkan ke Bawaslu Gegara Relawan Sebar Tabloid ke Masjid, PKS: Lebay!
-
Beredar 'Tabloid Anies Baswedan' di Masjid, Apakah Melanggar Pemilu?
-
Tak Masalah Tabloid Anies Beredar, Demokrat: Agar Masyarakat Tak Beli Kucing Dalam Karung di Pilpres 2024
-
Demokrat Yakin Bawaslu Bakal Tolak Laporan Terkait Penyebaran Tabloid 'Prestasi Anies'
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Jangan Sampai Kelewatan! DANA Kaget Rp475 Ribu Menantimu di 3 Link Ini
-
Warga Dau Malang Dihebohkan dengan Kasus Dugaan Penculikan Anak
-
6 Link DANA Kaget Malam Ini Senilai Ro 688 Ribu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu