SuaraMalang.id - Kematian seorang mahasiswi Universitas Jember (Unej) berinisial PP masih terus ditelusuri kepolisian. Sebelum dinyatakan meninggal, PP sempat bertemu dengan seorang pria.
Kepala Unit Pidana Umum Polres Jember, Ipda Bagus Dwi Setiawan mengatakan, pria tersebut berasal dari Malang.
"Dia wiraswastawan," kata Bagus dilansir dari Beritajatim.com jaringan Suara.com, Kamis (15/9/2022).
Bagus Dwi juga menjelaskan bahwa pria yang berstatus sebagai pekerja ini berinisial A. Keduanya sempat saling mengenal dari media sosial sudah sekitar 1 bulan.
Baca Juga: Kasus Mahasiswi Unej Meninggal, Keluarga Sebut Tak Ada Riwayat Penyakit
Dijelaskan Bagus Dwi, Saat PP pingsan, pria tersebut mengantarkannya ke rumah kos teman kuliah PP.
"Dia mengira PP pingsan biasa, sebab saat ketemu korban mengeluh dan tiba-tiba tidak bereaksi. Lalu dia menelepon A," kata Bagus.
Dari keterangan saksi, PP selama sepekan terakhir memang mengeluh sakit dan sesak napas. Sebelum meninggal, ia sempat diantarkan ke Unej Medical Center, Sabtu (10/9/2022) siang sekitar pukul 02.00 WIB dalam keadaan tak sadarkan diri.
Dokter UMC melakukan pemeriksaan dan PP dinyatakan meninggal dunia. UMC melaporkan hal itu ke Bagian Kemahasiswaan Unej, yang kemudian dilanjutkan ke polisi.
Polisi melakukan otopsi terhadap jenazah PP.
Baca Juga: Telisik Kematian Mahasiswi Unej, Sudah 8 Saksi yang Diperiksa
"Dari hasil pemeriksaan luar tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan," kata Bagus Dwi.
Berita Terkait
-
Titiek Puspa Tiada, Kris Dayanti: Kami Akan Menjaga Estafetnya dengan Baik
-
Terjadi Lagi! Kini Dokter Cabul di Jakarta jadi Tersangka Gegara Rekam Mahasiswi Mandi
-
Afgan Kenang Momen Saat Titiek Puspa Datang ke Konser Tunggal Perdananya
-
Pegawai Universitas Mataram Diduga Hamili Mahasiswi KKN Jadi Tersangka
-
Pegawai Unram Hamili Mahasiswi KKN, Polda NTB Panggil 'S' Sebagai Tersangka
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa