SuaraMalang.id - Pemain muda Arema FC Achmad Figo meminta maaf secara langsung kepada pemain Persib Bandung Erwin Ramdani terkait insiden dalam lanjutan BRI Liga 1 2022 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada Minggu (11/9/2022) kemarin.
Insiden yang terjadi pada menit 83 itu membuat Erwin harus ditarik keluar. Dia juga langsung mendapatkan perawatan lebih lanjut di Rumah Sakit Wava Husaha. Senin pagi ini, Erwin bertolak menuju Bandung bersama tim Persib.
"Saya sudah bertemu dan meminta maaf dengan Mas Erwin, jujur tidak ada maksud untuk mencederai, saat mengambil bola mas Erwin terjatuh mungkin salah terjatuh. Tapi apapun itu saya meminta maaf pada Mas Erwin," ungkap Figo melansir laman resmi Arema FC, Senin.
Dalam pertemuannya dengan Erwin Ramdani di Bandara Abdurrachman Saleh, Pakis, Kabupaten Malang, Figo mengaku banyak mendapatkan masukan. Salah satunya Erwin mendorong Figo agar tidak mengubah karakter bermain.
"Dalam pertemuan itu saya juga banyak mendapatkan masukan dari Mas Erwin, utamanya soal karakter permainan di lapangan jangan sampai dirubah setelah insiden ini, tapi harus lebih pandai lagi dalam menempatkan posisi, " urai Figo.
Laga melawan Persib Bandung memang sarat dengan tensi tinggi. Rivalitas kedua tim menuntut semua pemain untuk melakukan pressing ketat, hal ini membuat pertandingan terkadang berjalan dengan tempo tinggi.
Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana mengapresiasi tindakan sportif Figo yang meminta maaf pada Erwin Ramdani tersebut.
"Ini yang seharusnya dilakukan oleh pemain bola, jangan sampai mencederai sportivitas. Saya juga yakin situasi di lapangan tidak ada maksud bagi Figo untuk mencederai lawan," ungkap Gilang.
Baca Juga: Jadi Aktor Utama Kemenangan Persib atas Arema, Bekcham Putra Tetap Merendah
Berita Terkait
-
Persib Bikin Arema FC Tak Berkutik di Kandangnya Sendiri, Yudi Guntara Beberkan Peran Vital Luis Milla
-
Baru Bergabung dengan Arema FC, Nasib Javier Roca di Arema FC Tersisa 2 Kesempatan Lagi
-
Arema FC Dijatuhi Sanksi Denda Rp50 Juta
-
Klasemen Liga 1 2022/2023 Sementara Setelah Arema FC Dipermalukan Persib Bandung
-
Sorotan Kemarin: Arema FC Dikalahkan Persib hingga Banjir Sitiarjo Malang
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
Pilihan
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
Terkini
-
Sebagai Agent of Development, BRI Salurkan BSU Senilai Rp1,72 Triliun ke 2,8 Juta Pekerja
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali Hari Ini! Warga Diminta Jauhi Area Ini
-
Waspada! Gunung Semeru Erupsi Empat Kali, Warga Diminta Jauhi Kawasan Rawan Bencana
-
BRI Catat Green Financing Rp89,9 Triliun, Bukti Komitmen pada Pembangunan Berkelanjutan
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman