Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Minggu, 11 September 2022 | 15:30 WIB
Ilustrasi LINK LIVE STREAMING AREMA FC VS PERSIB BANDUNG - Pesepak bola Arema FC Dedik Setiawan (kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSIS Semarang Wallace Costa (kiri) dalam lanjutan Liga 1 2021-2022 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (25/9/2021). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.

SuaraMalang.id - Arema FC menjamu Persib Bandung di Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (11/9/2022) pukul 15.30 WIB. Dedik Setiawan jadi starter Singo Edan menggantikan Abel Camara yang menepi akibat cedera hamstring.

Berikut starting XI Arema FC dengan formasi 3-4-3.

Kiper: Teguh Amiruddin

Pemain Belakang: Sergio Silva, Hasyim Kipuw, Andik Rendika Rama

Baca Juga: Sejumlah Pemain Bakal Absen di Laga Kontra Persib Bandung, Ini Kata Javier Roca

Pemain Tengah: Renshi, Gian Zola, Rizky Dwi, dan Jayus

Penyerang: Dendi Santoso, Dedik Setiawan, Ilham Udin Armaiyn

LINK LIVE STREAMING AREMA FC VS PERSIB BANDUNG

Sebelumnya diberitakan, Arema FC berpotensi tidak diperkuat sejumlah tiga pemain utamanya saat berhadapan Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Minggu (11/9/2022). Mereka, yakni Johan Alfarizi, Bagas Adi Nugroho, dan Abel Camara.

Kondisi Johan Alfarizi mengalami cedera otot betis. Kemudian Bagas Adi Nugroho cedera adductor. Sedangkan Abel Camara cedera hamstring.

Baca Juga: Begini Kondisi Pemain Persib di Dalam Mobil Barakuda, Ada yang Berusaha Menikmati, sampai Ada yang Buka Baju

 
Pelatih Arema FC Javier Roca mengatakan, absennya tiga pemain tersebut merupakan kerugian. Kendati demikian, Ia harus menyiapkan tim untuk menghadapi Persib.

“Sebenarnya kalau ada pemain yang kurang baik kondisinya, baik itu pemain asing, lokal, cadangan pasti berpengaruh. Tapi semua pemain harus siap kapanpun timnya butuh tenaga mereka. Maka siapan yang ada mereka harus siap (menggantikan),” kata Roca mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com, Minggu.

Load More