SuaraMalang.id - Peringatan HUT ke-77 Republik Indonesia kerap dirayakan warga dengan berbagai macam lomba yang menyemarakan hari lahir Indonesia di berbagai daerah.
Lomba-lomba unik pun kerap digelar untuk menunjukan tingginya rasa nasionalisme, seperti lomba gerak jalan yang dilakukan hingga tingkat sekolah dasar.
Namun, salah satu peristiwa unik terjadi saat digelar lomba gerak jalan di Lumajang, Jawa Timur (Jatim). Sejumlah anak-anak sekolah dasar yang tengah asyik berlomba tiba-tiba dibubarkan. Lucunya, barisan mereka yang rapi dibubarkan seketika oleh puluhan ekor kambing milik warga yang tiba-tiba merangsek masuk ke barisan para peserta gerak jalan hingga membuat panik.
Peristiwa tersebut diketahui terjadi di Jalan Raya Desa Kunir Lor, Kecamatan Kunir, Lumajang. Kejadian berlangsung saat dilaksanakan lomba gerak jalan tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Momen tersebut terrekam dalam kamera amatir yang diambil warga. Video itu kemudian dibagikan ulang oleh akun instagram @lumajangsatu.
Baca Juga: Video Viral Emak-emak Emosi Tingkat Tinggi, Coba Mukul Biduan Gegara Suami Ikut Joget di Panggung
"Peserta lomba baris-berbaris langsung berhamburan keluar dari barisan,lantaran ada kambing lewat. Kejadian ini sontak dibuat gelak tawa oleh penonton," tulis keterangan akun tersebut.
Dalam video terlihat peserta baris berbaris mengenakan seragam pramuka. Tiba-tiba sekawanan kambing merangsek masuk ke tengah-tengah peserta yang tengah berbaris. Sontak saja, para peserta langsung kaget dan panik. Barisan pun menjadi berhamburan.
Bahkan ada salah satu peserta yang sampai panik karena ditabrak oleh kawanan kambing berwarna putih tersebut. Meski begitu, sejumlah peserta lain masih tampak melanjutkan gerak jalan.
Sontak saja, insiden itu mengundang gelak tawa masyarakat yang menonton. Warganet pun meninggalkan beragam komentar pada unggahan tersebut.
"Woo kambing memang," kata pemilik akun IG inya***.
Baca Juga: Heboh Postingan Dugaan Pelecehan Seksual Terhadap Siswi SD di Padang Pariaman, Polisi Bilang Begini
Tak hanya itu, ada warganet yang menuliskan kalimat yang menggelitik.
"Kambingnya pingin ikut baris juga besti," tulis akun IG sihpa***.
Selain itu, warganet lainnya menuliskan, jika kawanan kambing tersebut sebenarnya ingin ikutan lomba.
"Mereka mau ikut lomba," komen akun IG julia***.
Komentara warganet lainnya pun menulis jika kawanan kambing tersebut harus didiskualifikasi.
"Tolong dewan juri pleton kambing tolong di dis ya," komen hesty***.
Pun warganet lainnya juga menuliskan komentar bercanda.
"Pasukan putih lewat, ayo minggir minggir," kata yudo***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa