SuaraMalang.id - Mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) merubah cangkang kerang menjadi detergen ramah lingkungan. Produk inovatif bernama "TemanBumi" ini memiliki formulasi 9in1 untuk mengatasi permasalahan saat mencuci pakaian.
TemanBumi digagas dan dibuat oleh sekelompok mahasiswa UB yang tergabung dalam salah satu tim Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang kewirausahaan yang meraih pendanaan PKM 8 bidang Tahun 2022 dari Ditjen Diktiristek melalui Belmawa.
"Nama ini dipilih sebagai bentuk kepedulian untuk menjaga bumi layaknya jalinan pertemanan," kata anggota tim pembuat detergen tersebut, Roofi Cahyaningtyas dalam rilis yang diterima di Malang, Jawa Timur, Rabu (17/8/2022).
Selain Roofi Cahyaningtyas, tim tersebut juga diperkuat oleh Mayza Nur Sabilla, Tarisa Putri Lukiyanto (Budidaya Perairan), Aldi Surya Alamsyah (Teknologi Hasil Perikanan), dan Muhammad Nazri Adlani (Fisika).
Baca Juga: Keren, Mahasiswa Universitas Brawijaya Sulap Cangkang Kerang Lokan Jadi Detergen Ramah Lingkungan
"Ide pembuatan detergen TemanBumi ini bermula karena menjamurnya usaha laundry di daerah yang terdapat kos-kosan dan kontrakan yang menyebabkan meningkatnya permintaan detergen di pasaran,” ujar Roofi.
Roofi menjelaskan akibat berkembangnya usaha laundry ini, banyak pelaku usaha yang langsung membuang limbah detergen ke badan air, sehingga menyebabkan pencemaran lingkungan.
Badan Standardisasi Nasional (BSN) pada tahun 2017 menetapkan Standar Nasional Indonesia (SNI) baru agar hanya produk detergen ramah lingkungan yang beredar di Indonesia. “Hal inilah yang menjadikan peluang untuk kami membuat detergen TemanBumi,” katanya.
TemanBumi terbuat dari ekstrasi cangkang kerang lokan yang dipadukan dengan bahan lainnya, kemudian dicetak berbentuk granule ball yang dikemas dengan plastik gel berupa water soluble film dari sodium alginate yang larut dalam air, sehingga dapat meminimalisasi penggunaan sampah plastik untuk kemasan.
TemanBumi memiliki empat varian aroma, yaitu Bubble Gum, Lavender, Milk Coffee, dan Wild Berries.
Baca Juga: Terpopuler: Gaya Baby Izz dan Tas Hermes Nikita Willy, Harga Detergen yang Dipakai Nagita Slavina
TemanBumi memiliki formulasi 9 in 1 sebagai detergen yang antibakteri, antikarat, antiredeposisi, biodegradable, brightener, fabric protector, low suds, skin sensitive friendly, dan stain remover.
Berita Terkait
-
Cuci Uang Pakai Deterjen Bisa Kena Denda
-
Viral Fosil Kerang di Gunung, Benarkah Bukti Banjir Nuh? Ini Penjelasan Ilmiahnya
-
Cegah Polusi dan Lindungi Bumi: 5 Alasan Beralih ke Produk Sanitasi Ramah Lingkungan
-
Doyan Makan Kerang? Waspadai Deretan Bahayanya, Ibu Hamil Harus Hati-Hati
-
Punya Puluhan Menu, Rumah Makan Tungkal Seafood Manjakan Lidah Pengunjung
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
IHSG Naik 5,07 Persen Pasca Penundaan Tarif Trump, Rupiah Turut Menguat!
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
Terkini
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI
-
4 Wisata di Kawasan Cangar Ditutup Usai Longsor yang Hempaskan 2 Mobil