SuaraMalang.id - Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti dilantik menjadi warga Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat Madiun. Prosesi pengesahan berlangsung di Gedung Balai Prajurit Marinir BAPRA Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (9/8) malam.
Selain LaNyalla, ada tiga senator yang juga turut dilantik jadi warga PSHT, yakni Bustami Zainuddin (Lampung), Fachrul Razi (Aceh) dan M Syukur (Jambi).
Momentum itu, LaNyalla telah resmi berada pada Tingkat I PSHT. Untuk mendapatkan pengesahan Tingkat I, ada empat tahapan sabuk yang harus dilalui yakni sabuk hitam atau polos, jambon, hijau dan putih.
Sekretaris II Pusat PSHT, Arie Mahendra A, mengucapkan selamat kepada LaNyalla yang telah secara resmi menjadi warga PSHT. Ia mengatakan, sebelumnya LaNyalla merupakan warga kehormatan PSHT.
Baca Juga: Berlangsung Sakral, Ketua DPD LaNyalla Resmi Dilantik Jadi Warga PSHT
"Tetapi malam ini, beliau secara resmi sudah disahkan menjadi warga PSHT. Tentu setelah menjalani beberapa tahapan seperti latihan, tes calon warga dan menjalani seleksi apakah beliau benar-benar siap untuk disahkan menjadi warga atau tidak. Setelah dinyatakan lolos, lalu kemudian menjalani tes ayam jago sebelum akhirnya malam ini disahkan," kata Arie, Rabu (10/8/2022).
Menurut Arie, LaNyalla telah menunjukkan dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang sangat baik di PSHT.
"Kami berharap loyalitas, dedikasi dan pengabdian itu terus ditingkatkan sebagaimana seperti diperjuangkan oleh para pendahulu dan pendiri PSHT, yakni tumbuh dari hati ke hati," harap Arie.
Arie berharap, sebagai pejabat publik LaNyalla terus dapat merangkul seluruh elemen masyarakat.
"Kami tentu juga berharap beliau sebagai pejabat negara dan warga PSHT untuk dapat terus menyerap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat, tak terkecuali aspirasi dari PSHT. Tentu hal ini harus dilakukan tanpa membedakan latar belakang seseorang," harap Arie.
Baca Juga: Keributan di Titik Nol KM Jogja yang Libatkan Kelompok Silat dan Warga Berujung Damai
LaNyalla sendiri bersyukur seluruh tahapan proses pengesahan berlangsung tanpa hambatan.
Alumnus Universitas Brawijaya Malang itu juga bersyukur dapat mengemban amanah untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat tanpa membeda-bedakannya.
"Tentu saya bersyukur mendapat amanah ini. Sebagai Ketua DPD RI, memang sudah menjadi tugas saya untuk terus menyerap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat di daerah," kata LaNyalla.
LaNyalla sendiri membuka ruang seluas-luasnya kepada siapapun untuk terus bergerak membangun bangsa.
"Saya membuka ruang seluas-luasnya kepada semua elemen bangsa untuk ikut memajukan bangsa ini dari segala aspek, salah satunya melalui seni bela diri. Semua pihak berhak turut serta dalam memajukan bangsa," kata LaNyalla.
Hadir pada kesempatan itu Raden Murdjoko Hadi Wiyono (Ketua Umum PSHT Pusat Madiun), Issoebiantoro (Ketua Dewan Pusat PSHT), Harsono (Dewan Pusat PSHT) dan Arie Mahendra A (Sekretaris II Pusat PSHT) dan sejumlah jajaran pengurus PSHT. Selain itu, hadir pula ribuan siswa PSHT yang memenuhi areal acara. [Antara]
Berita Terkait
-
LaNyalla Mattalitti Dilaporkan Ke BK DPD Usai Sebut Legislator Asal Papua Barat Filep Wamafma 'Pengacau'
-
13 Anggota PSHT Pengeroyok Polisi di Jember Resmi Tersangka, Dua di Antaranya Masih Anak-anak
-
Profil PSHT, Jadi Perbincangan Usai Anggotanya Diduga Keroyok Polisi di Jember
-
Keroyok 5 Polisi Hingga Satu Babak Belur, Komplotan Pesilat PSHT Diburu Polisi
-
Pendekar Tewas Dianiaya Sesama Pendekar Di Kediri, Dipicu Saling Tatap Mata
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus