SuaraMalang.id - Warga sekitar Pondok Pesantren di Bondowo Jawa Timur ini dibuat gempar. Penyebabnya seorang duda tepergok berselingkuh dengan istri orang.
Karena tepergok selingkuh, si duda lantas membawa selingkuhannya bersembunyi di kolong meja ruang kelas pondok pesantren di Kecamatan Sukosari itu.
Keduanya digerebek pada Kamis (26/05/2022). Penggerebekan itu bermula setelah warga curiga ada dua motor terparkir di sekitar Ponpes, namun tak terlihat pemiliknya.
Setelah penelusuran, dua orang itu ditemukan bersembunyi di bawah meja sebuah ruang kelas Pondok Pesantren.
"Saya sendiri yang menangkap mereka bersama warga," kata Pengasuh Ponpes tersebut, seperti dikutip dari suarajatimpost.com jejaring media suara.com, Jumat (27/05/2022).
Kapolsek Sukosari AKP Hadi Sukisman membenarkan peristiwa itu.
"Itu penggerebekan tadi malam di sebuah ruang kelas Pondok Pesantren," ujarnya menambahkan.
Namun, kasus tersebut dilimpahkan ke Polres Bondowoso untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
"Khawatir ada pergerakan massa, sehingga kasus langsung dilimpahkan ke Polres, mas," tutur Kapolsek.
Baca Juga: 3 Rumah Warga Bondowoso Ludes Jadi Arang, Terbakar Hebat Gegara Korsleting Listrik
Terpisah, Kasi Humas Polres Bondowoso Ipda Bobby Dwi Siswanto menjelaskan, kasus tersebut tengah ditangani Satreskrim Polres Bondowoso.
"Saat ditemukan, keduanya sembunyi di bawah meja, namun masih memakai baju. Jadi tidak sampai telanjang dan terjadi tindakan mesum," kata Boby menambahkan.
Bobi menyebut, terduga pelaku perempuan berstatus istri orang, sementara pelaku pria merupakan seorang duda.
"Bukan santri atau remaja, tapi duda dan istri orang," katanya.
Berita Terkait
-
3 Rumah Warga Bondowoso Ludes Jadi Arang, Terbakar Hebat Gegara Korsleting Listrik
-
Selain Wabah, Para Peternak di Bondowoso Kini Juga Dihantui Aksi Pencurian Hewan
-
Heboh Kisah Layangan Putus Wanita Bersuami Polisi: Akhirnya Pertahanan yang Disimpan Runtuh
-
Bocah Bermain Korek di Kamar, Rumah Nyaris Ludes Kebakaran
-
6 Fakta ASN Pemkab OKI Dilaporkan Istri Karena Berselingkuh: Mulanya Curiga, Lalu Cek Obrolan di HP
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Ricuh STM Turen Malang Usai Pentas Seni HUT Sekolah, Kantor Rusak dan 7 Siswa Terluka
-
CEK FAKTA: Mahasiswa Protes Program MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Presiden Prabowo Bagi-bagi Kaos Sepanjang Jalan Menuju SMA Taruna Nusantara Malang
-
7 Fakta Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Pelaku Minta Maaf Sebelum Korban Tewas!
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!