SuaraMalang.id - Musim kompetisi Liga I Indonesia 2022-2023 sebentar lagi digelar. Sejumlah klub telah mempersiapkan timnya secara matang dengan merekrut pemain baru.
Arema FC sebagai salah satu klub kuat di Liga Indonesia pun demikian. Bahkan penjaga gawang Arema FC asal Brasil, Adilson Maringa berani menjanjikan gelar juara Liga 1 musim kompetisi 2022-2023.
Seusai menjalani latihan di Kabupaten Malang, Maringa mengaku yakin pada musim kompetisi 2022-2023, klubnya mampu meraih gelar juara Liga 1 karena melakukan perbaikan dengan mendatangkan sejumlah pemain baru.
"Kami berharap tim ini bisa berjuang untuk juara dan bermain di Asia. Kami akan bermain sebaik mungkin. Kami punya modal untuk itu (juara) dan harus menunjukkan di lapangan. Tetapi yang terpenting adalah bagaimana berjuang untuk gelar," kata Maringa.
Baca Juga: Adilson Maringa Bidik Gelar Juara Bersama Arema FC di Liga 1 2022/2023
Maringa mengatakan bahwa dengan adanya sejumlah pemain baru seperti Adam Alis, Evan Dimas dan lainnya yang memperkuat tim besutan pelatih asal Portugal Eduardo Almeida tersebut, ia meyakini performa Arema FC akan siap untuk bertarung merebut gelar juara.
Keyakinan tersebut juga terlihat dari hasil laga uji coba antara Arema FC melawan PSIS Semarang yang digelar di Stadion Kanjuruhan Malang pekan lalu. Pada laga tersebut, Arema FC menang dengan skor 2-0 dengan gol yang dicetak oleh Dendi Santoso.
Selain itu, lanjutnya, ia juga sangat ingin merasakan atmosfer di Stadion Kanjuruhan Malang dengan dukungan penuh dari para pendukung Arema FC yang biasa dikenal dengan sebutan Aremania itu.
"Saya melihat rekaman pertandingan dan sangat banyak suporter yang hadir. Itu sangat bagus dan mereka akan sangat membantu kami. Kami akan berjuang untuk gelar juara musim ini," ujarnya.
Ia menambahkan, saat ini terkait dengan proses adaptasi bersama skuad Singo Edan sudah lebih mudah dibandingkan pada musim sebelumnya. Ia mengaku sudah terbiasa dengan cuaca di Indonesia dan hal lainnya yang sempat menjadi kendala adaptasi.
Baca Juga: Arema FC akan Tes Fisik Lengkap Seluruh Pemainnya
"Musim lalu cukup sulit bagi saya. Akan tetapi sekarang sudah lebih baik, saya suka Indonesia. Saya berharap bisa bermain di sini untuk waktu yang lama." tambahnya.
Berita Terkait
-
Anggap Kartu Merah Maciej Gajos Tak Adil, Carlos Pena Meradang
-
Persija Dipecundangi Arema, Carlos Pena: Rumput Stadion Patriot Buruk!
-
Cetak Gol Indah dari Tengah Lapangan, Rizky Ridho Minta Maaf
-
Dua Kartu Merah Jadi Bumbu Derita Persija Jakarta di Tangan Arema FC
-
Hasil BRI Liga 1: Sembilan Pemain Persija Dibantai Arema FC 1-3
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
BRI Berhasil Meraih 5 Penghargaan Global, Memperkokoh Posisi sebagai Pemimpin Pembiayaan UMKM
-
Apes! Sedang Mandi di Sumber Air Gondang, 2 Warga Malang Tiba-tiba Dibacok Orang
-
Cashback, Daur Ulang, & Musik Keren: Ini Dia Kejutan BRI di Kapan Lagi Buka Bareng Festival 2025
-
Bukan Karena Sanksi, Arema FC Masih Tanpa Penonton Lawan Barito Putera
-
Hori Tekejut, Niatnya Bikin Konten di Gua Pletes Malang Malah Temukan Kerangka Manusia