SuaraMalang.id - Seorang pria berinisial PS (38) nekat ingin melompat dari lantai 4 mal atau pusat perbelanjaan di Jember, Jawa Timur, Rabu (18/5/2022). Beruntung aksi percobaan bunuh diri itu berhasil digagalkan.
Informasi yang terhimpun, aksi nekat bapak dua anak itu lantaran depresi masalah keluarga. Ia telah pisah ranjang, bahkan sang istri telah mengajukan gugat cerai ke Pengadilan Agama Jember.
“Dia depresi karena masalah keluarga, istrinya mengajukan gugatan cerai. Tadi datang ke tempat kerja istrinya, yang juga ada di kompleks Johar Plaza," kata salah satu saksi mata, Ismail mengutip dari Suarajatimpost.com.
"Setelah itu, ia mondar-mandir di sekitar Matahari. Eh gak taunya sudah di atas toko tempat istrinya bekerja dan hendak melompat,” imbuh dia.
Baca Juga: Pria Jember Ngaku-ngaku Pegawai Inspektorat Peras Warga Belasan Juta, Begini Modusnya
Melihat ada warga hendak bunuh diri, Nanang dan Jumali petugas keamanan Johar Plaza langsung menghubungi Polsek Kaliwates.
Dengan sigap anggota Polsek Kaliwates segera datang ke lokasi dan berhasil mencegah upaya Puji untuk mengakhiri hidupnya dengan melompat dari ketinggian 16 meter tersebut.
“Beruntung tadi polisi cepat datang mas, sehingga pelaku langsung bisa dibujuk dan berhasil dievakuasi. Saat ini pelaku sudah dibawa ke Mapolres Jember untuk menjalani pemeriksaan,” ujar petugas parkir di sekitar Johar Plaza.
Sementara Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo melalui Kasi Humas Iptu Brisan Immanula mengatakan, pihaknya telah mengamankan PS ke Mapolres Jember.
“Motifnya masalah keluarga, karena istrinya melayangkan gugatan cerai. Dari keterangan keluarganya yang bersangkutan juga jarang memberi nafkah, sehingga istrinya mengajukan gugatan cerai, beruntung anggota Polsek Kaliwates sigap, sehingga pelaku bisa dibujuk dan dievakuasi," jelasnya.
Baca Juga: Hendra Tipu Warga dengan Mengaku Pegawai Inspektorat Jember, Korban Rugi Rp17 Juta
Catatan Redaksi:
Berita Terkait
-
Putusan Cerai Dokter Terduga Pelecehan Pasien Bocor, Apa Isinya?
-
Paula Verhoeven Murka! Dinyatakan Selingkuh Padahal Berani Sumpah Tak Mengkhianati Baim Wong
-
Geger! Paula Verhoeven Adukan Hakim Cerai ke Komisi Yudisial, Baim Wong Ikut Terseret?
-
Bantahan Paula Verhoeven usai Dinyatakan Terbukti Selingkuh: Ini Fitnah Terlalu Jauh
-
Pria Diduga Selingkuhan Batal Bersaksi, Awal Petaka Paula Verhoeven di Putusan Cerai
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling