SuaraMalang.id - Rumah warga di Dusun Alaskambang Desa Tambakukir, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo nyaris ambrol. Ini akibat plengsengan atau tembok penahan tanah (TPT) terlanda longsor.
Rumah tersebut milik Radianto (42). Warga setempat, Abdul Malik menuturkan, plengsengan longsor akibat hujan deras sejak pukul 15.00 pada Senin (9/5/2022), dan dua jam kemudian terjadi tanah longsor.
"Yang ambrol panjangnya sekitar 27 meter dan tinggi tembok itu 7 meter. Beruntung tidak ada korban dalam kejadian ini," ungkapnya seperti diberitakan Suaraindonesia.co.id, Selasa (10/05/2022).
Ia melanjutkan, belum ada penanganan lebih lanjut dari pemerintah atau otoritas setempat. Pihaknya cemas, jika tak segera ditangani dikhawatirkan terjadi longsor susulan akibat hujan deras.
Baca Juga: Spanduk Duetkan Khofifah-Anies Baswedan Pilpres 2024 Terpampang di Probolinggo
Sementara itu, Kasi kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo, Abdullah menyebut telah mengetahui kejadian tersebut.
Namun pihaknya masih menunggu surat dari pemerintah desa melalui camat setempat untuk penanganan lebih lanjut.
"Saat ini kita masih koordinasi dengan pemerintah desa untuk antisipasi longsor susulan," jelasnya.
Sebagai informasi, dalam 3 hari terakhir masih terjadi hujan deras di sejumlah kawasan di Probolinggo.
Intensitas hujan mulai dari ringan, sedang hingga deras bahkan disertai angin kencang dan petir.
Berita Terkait
-
Ahli Waris Terverifikasi, Kemensos Siap Salurkan Santunan Korban Tanah Longsor di Pesantren Gontor
-
Wisata Rasa Probolinggo, Ini 13 Kuliner Khas yang Wajib Ada di Bucket List Liburanmu
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Mudik ke Probolinggo? Ini 7 Kuliner Khas yang Tak Boleh Dilewatkan
-
Bencana Mengerikan di Sukabumi, BNPB: 5 Orang Tewas, Ratusan Rumah Rata dengan Tanah
Terpopuler
- Selamat Tinggal Denny Landzaat, Bisa Cabut dari Patrick Kluivert
- Hercules Minta Maaf ke Jenderal Sutiyoso, Tapi Tidak ke Gatot Nurmantyo: Saya Tak Takut Sama Anda!
- CEK FAKTA: Link Rekrutmen Koperasi Desa Merah Putih, Gaji Capai Rp8 Juta
- Bela Sutiyoso Dihina Bau Tanah, Gatot Nurmantyo Skakmat Hercules: Kamu Itu Preman Berkedok Ormas!
- 5 Motor Bekas Murah Harga Rp2 Jutaan: Semurah Sepeda Listrik, Mesin Bandel
Pilihan
-
Kabar Baik! Pemprov Jatim Hapus Syarat Usia di Lowongan Kerja, Buka Peluang untuk Semua
-
Dilepeh Ajax, Simon Tahamata Kirim Sinyal Mau Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
Tunda Pesta Juara Persib! Malut United Bongkar Cara Jinakkan Maung Bandung
-
Bali Blackout, Update Terkini Listrik di Pulau Dewata Padam
-
Sekolah Perintis Peradaban Magelang: Mengajar Anak Menjadi Tuan atas Diri Sendiri
Terkini
-
Gula Aren Makin Digemari, Tangkal Kawung Bisa Kantongi Omzet hingga Rp25 Juta per Bulan
-
Hardiknas, BRI Peduli Ini Sekolahku Gelar Kegiatan Edukatif dan Menginspirasi di Sagalaherang
-
Meriah! BRImo FSTVL 2024 Hadirkan BMW dan Emas sebagai Hadiah Utama
-
Alamak! Nekat Curang Saat Ujian, 2 Peserta UTBK 2025 di UB Kena Hukuman Berat
-
Pihak Dokter AY Akhirnya Angkat Bicara Soal Dugaan Pelecehan Terhadap Pasien