SuaraMalang.id - Pemerintah Kabupaten Banyuwangi melalui Dinas Perhubungan merekrut 20 orang untuk menjaga perlintasan kereta api tanpa palang pintu. Upaya ini dilakukan demi kelancaran arus mudik lebaran 2022.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dishub Banyuwangi Dwiyanto mengatakan, perlintasan kereta api tanpa palang pintu rawan kecelakaan. Sehingga, menurutnya, perlu penjagaan maksimal.
"Petugas yang direkrut berasal dari warga. Mereka sudah mendapatkan rekomendasi dan sudah tersertifikasi kompetensi dari PT KAI," kata Dwiyanto mengutip Suarajatimpost.com, Selasa (26/4/2022).
Para petugas, lanjut Dwi, akan menjaga lima titik perlintasan kereta api. Rinciannya, dua titik perlintasan di Kecamatan Singojuruh, satu di Kecamatan Rogojampi, satu di Kecamatan Kabat dan satu di Kecamatan Kalipuro.
Baca Juga: Tercatat 4.578 Pemudik Turun di Stasiun Malang Kota Baru
"Skemanya bila di perlintasan sudah ada penjagaan petugas PT KAI, petugas pemkab akan menjadi menjadi bagian dari tim petugas itu. Artinya tidak menggeser petugas utama," jelasnya.
Pun bila perlintasan sebidang nonpalang pintu nihil petugas, maka perlintasan akan diisi langsung oleh petugas dari rekrutan Pemkab.
"Mereka akan bertugas mulai H-2 lebaran hingga H+3 lebaran. Penjagaan di perlintasan selama 24 jam, mereka dibagi menjadi 3 shift," tandasnya.
Berita Terkait
-
Askrindo Beri Asuransi Kecelakaan Gratis Buat Ribuan Pemudik
-
Kuota Mudik Gratis BRI Capai 8.482 Orang, Segera Daftarkan Diri Anda!
-
Anti Gagal! Rahasia Membuat Kue Kering Lebaran Enak Tanpa Oven
-
Mudik 2025: Pemerintah Siapkan Kejutan! Diskon Tol dan Aplikasi Mudik Gratis Jadi Andalan?
-
WFA Diperbolehkan, Menhub Perkirakan Puncak Arus Mudik Bergeser di 21 Maret
Terpopuler
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
- Kenapa Dokter Richard Lee Sembunyikan Status Mualaf Selama 2 Tahun? Ini Alasannya
- Eliano Reijnders: Tristan Gooijer Menuju Indonesia
- Nikita Mirzani Dipenjara, Sikap Karyawan Gelar Makan Bersama Disorot
Pilihan
-
Profil Rodrigo Duterte, Eks Presiden Filipina yang Ditangkap ICC
-
Pelatih Belanda Tak Kaget Patrick Kluivert Kepincut dengan Septian Bagaskara
-
Malam-malam Sambangi Karanganyar, Momen Ahmad Luthfi Dicurhati Lingkungan hingga Pendidikan
-
PSIS Semarang: Tak Dilirik Patrick Kluivert, Justru Sumbang Pemain ke Timnas Negara Lain
-
Harga Emas Antam Merosot Tajam Hari Ini
Terkini
-
Detik-detik Kecelakaan Kereta Api Singasari di Blitar, Ada Korban Jiwa
-
Viral Begal Pelaku Bawa Kabur Motor Ojol di Bandulan Malang, Netizen: Jalannya Ramai Berani
-
Stadion Kanjuruhan Diserahkan ke Pemkab Malang, Arema FC Sudah Bisa Pakai?
-
Pencuri Tutup Gorong-gorong di Malang Terekam Kamera CCTV, Pelaku Bawa Gerobak
-
Viral Wanita Mengutil Kosmetik di Minimarket Karangploso, Netizen: Ya Ampun Puasa Loh