SuaraMalang.id - Kuli bangunan di Kabupaten Bangkalan Jawa Timur tewas akibat tersengat listrik, Rabu (13/4/2022). Evakuasi yang dilakukan Petugas Pemadam Kebakaran berlangsung dramatis lantaran jasad korban berada di lantai dua atau atap bangunan.
Korban diketahui bernama Yusar (38) warga Kampung Sumur Kembang, Kelurahan Pejagan, Kabupaten Bangkalan.
Kepala Bidang Damkar Satpol PP Bangkalan, Multazam mengatakan, pihaknya bergegas ke lokasi kejadian begitu mendapat laporan ada warga tersengat listrik di Jalan KH Moh Kholil.
Korban, lanjut dia, berada di lantai dua gedung bangunan. Sehingga, petugas menggunakan tangga mobil damkar untuk mencapai titik korban berada.
Baca Juga: Atas Nama Moral dan Tradisi, Bangkalan Bakal Kembangkan Wisata Halal di Kaki Suramadu
“Kami langsung naik ke atas gedung di lantai dua tersebut,” katanya mengutip beritajatim.com.
Petugas mendapati korban telah terbaring terlentang dan tangan memegang tongkat alumunium.
“Saat tiba, korban sudah tidak bernyawa,” imbuhnya.
Ia menuturkan, tongkat yang dipegang oleh korban diduga tak sengaja menyentuh kabel listrik yang terbuka. Sehingga, aliran listrik dari tongkat tersebut menyetrum tubuhnya.
“Setelah kami evakuasi, langsung dibawa oleh ambulans untuk dibawa ke rumah duka,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Maling Apes! Niat Mencuri Kabel Berakhir Tersengat Listrik, Jasad Ditemukan Warga saat Ingin BAB di Kali
-
Pondok Pesantren Syaikhona Kholil Disangka Hotel, 4 Bule Ini Nyaris Check-In
-
Viral! Pengendara Moge Masuk Jalur Mobil Jembatan Suramadu, Warganet Justru Bahas Aspalnya
-
Hakim Saldi Isra Curiga, Tanda Tangan Pemilih Di Salah Satu TPS Bangkalan Mirip Semua
-
Viral! Sekelompok Orang Tenteng Celurit, Orkes di Bangkalan Nyaris Berakhir Carok
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?