SuaraMalang.id - Abdul Hamid (42) loncat dari motor saat mau dibawa ke kantor polisi Pasuruan Jawa Timur. Ia merupakan pencuri tas yang tepergok warga.
Hamid loncat dari motor di Jalan Hasanuddin Kelurahan Karanganyar Kecamatan Panggungrejo, Selasa (15/03/2022) malam. Saat itu Ia dibonceng oleh seorang warga bernama Achmad Imron.
Ketika pelaku meloncat, motor Honda Vario yang dikendarai Ahmad Imron oleng dan menabrak tiang penerangan jalan umum (PJU). Setelah terjatuh maling asal Kraton Kabupaten Pasuruan itu sempat dihajar oleh pengendara lain yang melintas.
"Kabarnya maling tas kena tangkap di Jalan Jawa. Lalu mau dibawa ke Polres. Pas lewat di sini, si maling loncat," ujar Rojak, warga sekitar saat ditemui Rabu (16/03/2022).
Baca Juga: Parasut Anggota TNI Ini Tak Mengembang Sempurna, Terjun Payung Mendarat Tersangkut Pohon
"Awalnya mau saya tolong, tapi yang gonceng bilang jangan ditolong itu maling. Sempat dihajar sama pengendara lain yang lewat," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Pasuruan Kota, Iptu Vita, menceritakan kronologisnya. Menurut dia pencurian tas terjadi sekitar pukul 18.00 WIB.
Pelaku berpura-pura membeli kopi di warung Padang Hawa milik Muhammad Ma’ruf di Ruko Pasar Poncol, Kelurahan Kebonsari Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan.
"Saat korban mengantar kopi ke lantai dua, korban diberitahu oleh Ahmad Najibullah kalau tasnya diambil pelaku," katanya menambahkan.
Dalam tas yang digondol maling tersebut terdapat HP merk Oppo dan dompet milik korban. Setelahnya, rekan korban bernama Ahmad Imron berupaya mengejar pelaku memakai motor honda beat milik Ahmad Najibullah.
Baca Juga: Viral Remaja Joget TikTok di Panggung Wisuda Madrasah, Warganet Tak Habis Pikir: Sulit Dimengerti
Pelaku akhirnya berhasil ditangkap rekan korban di jalan Jawa. "Akibat pencurian tersebut pelapor mengalami kerugian sekira Rp 2.650.000," katanya.
Kini pelaku maling tas sudah diamankan di Mapolres Pasuruan Kota untuk menjalani penyelidikan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Raja Tega! Korbannya Dikalungi Celurit hingga Bacok 4 Sekuriti, Begini Jejak Sadis Komplotan Maling Motor di PIK Jakut
-
Mengintip Keindahan Gunung Tanggung: Solusi Hiking Kalau Minim Libur!
-
Viral! Motor Berbandrol Puluhan Juta Diganti Gorengan oleh Kawanan Maling di Depok
-
Maling Motor di Tanjung Priok jadi 'Mainan' Warga usai Tertangkap: Dipukuli Kondisi Kaki Digantung ke Tiang
-
Kedapatan Bawa Kunci T, Maling Motor di Sunter Diikat ke Tiang Lalu Dipukuli Warga hingga Babak Belur
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Waspada! 2.001 Kasus Gondongan Serang Anak di Malang, Akankah Lockdown?
-
Momentum Positif! Arema FC Naik ke Peringkat 7, Siap Gaspol Lawan Madura United
-
Kris Dayanti Vs 2 Penantang: Debat Pilkada Kota Batu Bahas Perlindungan Anak
-
Cetak Buram dan Tinta Rembes, 1.462 Surat Suara Pilkada Kota Malang Rusak
-
Polisi Sita Rp353 Ribu dan Peralatan Judi Dadu di Lawang, Bandar Dicokok