SuaraMalang.id - Angin puting beliung di perairan dekat PLTU Paiton, Kabupaten Probolinggo terekam kamera ponsel warga bikin heboh. Video berdurasi 25 detik itu viral dan membuat gempar dunia maya.
Penampakan angin berselimut awan tebal itu menyambar ke laut hingga membuat pusaran diperkirakan 3 kilometer dari bibir pantai Desa Binor. Kendati demikian, tidak ada korban jiwa akibat fenomena alam tersebut.
Ternyata angin puting beliung itu terekam kamera ponsel warga terjadi pada Senin (31/1/2022) lalu.
"Angin itu terlihat cukup sangat dahsyat. Datang dari arah barat daya atas, menuju ke arah selatan bibir pantai, tapi tidak sempat mengarah ke bibir pantai," Robi, seorang warga setempat mengutip dari Timesindonesia.co.id, Selasa (1/2/2022).
Robi mengaku, warga dan para nelayan yang saat itu tengah berada di bibir pantai sangat panik. Ditakuti angin dahsyat itu mengenai kapal dan perahu nelayan.
"Saya dan keluarga pas di pinggir pantai sangat ketakutan, takut angin itu dengan cepat menuju ke bibir pantai dan mengobrak abrik pemukiman warga sekitar," katanya.
Banyak warga dan karyawan PLTU Paiton, Kabupaten Probolinggo, yang ikut mengabadikan saat puting beliung itu menyambar ke laut utara Probolinggo.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
BRI Dorong Transformasi Perbankan Lewat Human Capital BFLP Specialist 2026
-
3 Kali Erupsi Gunung Semeru Hari Ini, Kolom Abu Capai 1 Kilometer
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Letusan 700 Meter Warnai Pagi Malang dan Lumajang
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global