SuaraMalang.id - Kepolisian Daerah Jawa Timur telah mengantongi identitas pria penendang sesajen di lokasi bencana erupsi Gunung Semeru, Kabupaten Lumajang. Kendati demikian, polisi berharap pelaku segera menyerahkan diri.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Polisi Gatot Repli Handoko mengatakan, pihaknya terus memburu pelaku tindakan intoleransi tersebut. Pengejaran pelaku penendang sesajen dilakukan ke sejumlah daerah, termasuk tempat asalnya, yakni Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Hingga saat ini kami masih melakukan pengejaran terhadap pelaku," katanya, seperti diberitakan Antara, Kamis (13/1/2022).
Kombes Gatot mengimbau pelaku segera menyerahkan diri untuk mempertanggungjawabkan aksi tendang sesajen di Semeru tersebut. Sebelumnya, Polda Jatim telah membentuk tim untuk mengejar pelaku.
Baca Juga: Sudjiwo Tejo: Percaya Sesajen Belum Tentu Percaya Ada Kekuatan Selain Tuhan
"Sampai sekarang pelaku belum menyerahkan diri. Kami berharap pelaku segera menyerahkan diri," katanya.
Gatot mengatakan pihaknya juga sedang melakukan pencarian dan memantau media sosial orang yang menaikkan video pria penendang sesajen tersebut.
Disinggung mengenai identitas relawan yang menendang sesajen itu, Kombes Gatot belum bisa menjelaskan secara detail.
Gatot mengimbau kepada masyarakat maupun relawan agar menjaga kondusivitas di sekitar area bencana Gunung Semeru.
"Karena kan selama ini Lumajang sudah mulai damai, mulai aman, dan mulai bagus. Jangan sampai dirusak dengan adanya video-video yang mengandung SARA dan kita harus menghormati kearifan lokal daerah situ," ujarnya.
Baca Juga: Pelaku Penendang Sesajen di Gunung Semeru Diburu, Potensi Adu Domba Antar Umat
Berita Terkait
-
Tukang Servis HP atau Langganan Polda? Ivan Sugianto 'Mangkal' di Polda Jatim Bikin Geger
-
Janjikan Program Dana Dusun, Bunda Indah: Komitmen Kami Bangun Lumajang dari Akar Rumput
-
Sosok Isa Zega, Namanya Di-spill Nikita Mirzani di Polda Jatim
-
Buntut Laporan Istri Juragan99, Nikita Mirzani Diperiksa Penyidik Polda Jatim
-
Siap-siap! Harga Tiket Masuk Bromo Naik Mulai 1 November 2024
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama