SuaraMalang.id - Seorang warga di Kecamatan Semboro, Kabupaten Jember dilaporkan terpapar Covid-19 atau Virus Corona. Kendati demikian, belum jelas apakah terinfeksi Corona varian Omicron atau bukan.
Bupati Jember Hendy Siswanto mengatakan, warga bersangkutan merupakan perempuan yang sehari-hari sebagai petani dan tidak pernah bepergian ke luar kota.
“Beliau kerjanya di sawah. Tidak ke mana-mana, belum pernah ke luar kota. Kerjanya ambil rumput untuk makan sapi, dan di situ positif,” kata Hendy, mengutip dari Beritajatim.com --jejaring media Suara.com, Rabu (5/1/2022).
Kekinian, pasien bersangkutan telah mendapatkan penanganan medis rumah sakit rujukan di Surabaya. Bupati Hendy berharap warganya bukan terpapar Omicron.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Melonjak, Liverpool Tutup Fasilitas Latihan
“Kemarin gagal napas pada 31 Desember 2021. Mudah-mudahan tidak ada varian baru,” kata Hendy.
Kendati demikian, Ia mengimbau masyarakat tidak panik. Namun, harus tetap waspada dengan menerpakan protokol kesehatan (prokes) secara ketat.
“Karena varian apapun tergantung kita. Kalau kita tak mau jaga diri kita, ya risiko,” katanya.
Bupati Hendy menegaskan pentingnya vaksinasi untuk mencegah penularan Covid-19, sehingga tercipta herd immunity atau kekebalan komunitas.
Terkini, lanjut dia, cakupan vaksinasi di wilayahnya telah mencapai 65 persen. Sedangkan status PPKM berada di level 2..
Baca Juga: Peneliti Mengidentifikasi Kelompok yang Berisiko Mengalami Infeksi Terobosan Covid-19
Sementara itu, anggota DPRD Jember Mangku Budi mengingatkan agar tidak mengendorkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Anggota fraksi PKS ini juga menyoroti lambannya program vaksinasi.
“Sementara dunia sedang dipusingkan varian omicron, delmicron dan flurona. Jangan sampai kita telat mengantisipasi, sehingga terlihat bagai katak dalam tempurung yang bangun kesiangan,” katanya.
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Ivar Jenner Dapat Suntikan Semangat, Rombongan Keluarga Besar dari Jember Datang ke Stadion GBK
-
Stasiun Balung, Jejak Warisan Kolonial yang Pernah Ramai Kini Terbengkalai
-
Mengenal Pegon, Kendaraan Tradisional Mirip Pedati yang Ada di Ambulu Jember
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama