SuaraMalang.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Probolinggo telah memasang 18 Closed Circuit Television Camera (CCTV ) atau kamera pengawas di tujuh lokasi.
Rinciannya, di exit tol Probolinggo Barat dan simpang empat Pajarakan masing-masing satu CCTV, exit tol Probolinggo Timur, Simpang tiga KPU, depan Kantor Bupati Probolinggo dan simpang empat Stadion Gelora Merdeka Kraksaan masing-masing tiga CCTV serta Simpang empat Kampung Melayu (ATCS) sebanyak empat kamera pengawas.
“Pertimbangan penentuan lokasi pemasangan CCTV ini adalah daerah yang rawan terjadinya kemacetan dan kecelakaan lalu lintas,” kata Kepala Dishub Kabupaten Probolinggo Taufik Alami, mengutip dari Jatimnet.com --jejaring media Suara.com, Selasa 28 Desember 2021.
Dijelaskannya, pemasangan CCTV sebagai kelengkapan sarana informasi. Paling utama menjadi sarana untuk memantau lalu lintas di beberapa titik strategis.
Baca Juga: Kompak jadi Koruptor, Bupati Puput dan Suaminya Segera Diadili
“Dengan demikian kita mempunyai data dan informasi tentang situasi lalu lintas yang ada di Kabupaten Probolinggo, khususnya di titik-titik strategis sebagai dasar atau kajian kita dan sebagai sumber informasi dalam sistem manajemen keselamatan transportasi,” ujarnya.
“Kamera ini hanya untuk memantau kemacetan dan kelancaran lalu lintas serta keselamatan dan keamanan lalu lintas,” katanya
Ia berharap, kinerja Dishub akan lebih professional. Selain itu bersinergi dengan jajaran samping termasuk kepolisian, khususnya lalu lintas.
“Dimana data-data dari CCTV ini nanti dibutuhkan manakala ada kejadian-kejadian yang berkaitan dengan lalu lintas. Harapan saya CCTV ini dapat mendukung program smart city yang tentunya diawali dengan smart transportasi,” jelasnya.
Baca Juga: Petaka di Kolam Renang, Bocah Probolinggo Tewas Tenggelam
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 9 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Minimal 6000 mAh, Kuat Berhari-bari Tanpa Powerbank
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
-
Ada Satu Balita, Ini Daftar Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tawangmangu
Terkini
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban
-
Holding Ultra Mikro BRI Dorong Inklusi Keuangan 182 Juta Nasabah Tabungan
-
Jalan Pakis-Turen Makin Lebar, Diusulkan Pindah Pengelolaan ke Provinsi