SuaraMalang.id - Sebuah video yang menceritakan perjuangan seorang ayah membuatkan pelaminan, tenda, serta dekorasi untuk pernikahan anak perempuannya, viral di media sosial.
Kisah itu pertama kali dibagikan oleh akun TikTok @akuun_gabutt. Pada awal video, terdapat sebuah narasi antara si anak perempuan dengan ayahnya.
"Paa nanti kalau teteh nikah Pelaminan dimana?," kata si anak.
"Gak usah khawatir, teteh mah tau beres aja," ujar si ayah.
Baca Juga: Viral Cewek Cerita Pilu Nasib Kakinya Setelah Diamputasi Dibawa Ayah
Dia pun menceritakan jika keluarganya tidak mempunyai halaman rumah yang luas.
"dalam hati suka bingung pelaminanan dimna soalnya halaman rumah gak trlalu luas cuma jalan setapak, letak rumah yg nggak strategis," tulisnya dalam keterangan video.
Terlihat rumah si pemilik akun tersebut mempunyai halaman yang cukup sempit. Di depannya juga terdapat jalan setapak yang hanya bisa dilewati oleh kendaraan roda dua. Sementara sebelah rumahnya merupakan jurang.
Namun, sang ayah tak kekurangan akal. Dia justru menyulap jurang tersebut menjadi panggung dan membangun dekor di atasnya.
"apapun akan bapa lakukan demi membahagiakan anak perempuan satu"nya. Padahal ini jurang, Tapi bapa sulap. Trimakasih orang" baik yg sudah membantu. Semoga Allah membalas segala kebaikan klian Dan semoga Allah permudah segala niat baik kita Aamiin YRA," lanjutnya.
Baca Juga: Cerita Ayah Jadi Driver Taksi Online Demi Kuliah Anak, Sikap Putrinya Bikin Terharu
Dia pun membagikan sejumlah foto yang memperlihatkan sang ayah saat tengah menata potongan bambu menjadi panggung dan tenda pernikahan. Bambu-bambu tersebut ditata sedemikian rupa hingga menjadi panggung yang kokoh. Sang ayah juga dibantu oleh tetangganya saat memasang terop.
"Dari foto ini bisa terlihat pemasangan ini pasti membutuhkan orang" hebat dalam mengerjakannya," tulisnya lagi.
Unggahan yang sudah dilihat oleh 2,1 juta pengguan itu pun langsung banjir komentar dari warganet. Tak sedikit yang menyebut ayah perempuan tersebut hebat.
"Bgtu besarnya syg seorg ayah dgn anak perempuannya..tlg ya Laki2 jgn bikin anak tersayangnya meneteskan air mata," ujar Nata***
"aaaaa jadi nangis kan," ucap Akun***
"Terharuu banget," imbuh Tika***
"masyaallah semoga papa nya sehat selalu ya kak," kata brown***
"Sumpah yaa orangorang di kampung itu gotong royongnya bagus bgt," ucap Eci***
"ayah emang seorang pahlawan," ujar Dewi***
"Beruntung banget yg masih punya ayah semua di urusin nikahannya," kata Alwan***
"beruntung banget ya kak papahnya hebat, aku mah nikah diurus sama bapak sambung aku..," ujar anisa***
"ayah adalah seorang pahlawan yg tidak akan bisa digantikan oleh seorang pun," kata sseika***
"hebat banget ayahnya," ucap Cherry***
"kuat seperti ayah , laki laki pertama yang melindungi , cinta pertama , sebelum hadirnya cinta terakhir , cinta pertama yg tk tergantikan," ujar Ike***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Diisukan Jadi Orang Ketiga Arya Saloka dan Putri Anne, Amanda Manopo Spill Pria Paling Spesial
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa