SuaraMalang.id - Kurang lebih selama satu jam Rudi (55) terpendam longsoran tanah. Beruntung, Ia akhirnya selamat setelah dievakuasi oleh warga, Selasa (21/12/2021).
Bencana longsor ini terjadi di kawasan Perumahan Bumi Mondoroko Raya, Desa Watugede, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, sekitar pukul 03.30 dini hari tadi.
Saat itu, Rudi sedang berjaga di pos satpam setempat. Tiba-tiba saja tanah di bawah pos satpam terkikis air Kali Mati di bawahnya. Rudi terbawa material bangunan dan tanah.
Seperti dijelaskan Ketua RW setempat, Pandu (61). Ia mengatakan Rudi sempat terpendam tanah dan tertimbun material bangunan selama kurang lebih satu jam. Rudi sulit untuk dievakuasi karena waktu itu gelap gulita.
Baca Juga: Jumlah Penumpang Angkutan Tercatat Mulai Naik di Terminal Arjosari Malang
"Jadi waktu terjatuh itu pak Rudi sempat tertimbun longsoran satu jam. Dan sempat kesulitan mengevakuasinya bersama Polsek Singosari. Tapi akhirnya bisa dievakuasi setelah dikuruk oleh warga," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Selasa (21/12/2021).
"Iya waktu itu hujan gak seberapa di sini, cuma di atas itu mungkin hujan deras akhirnya pondasi gak kuat tergerus air, akhirnya longsor," ucapnya.
Setelah berhasil dievakuasi, Rudi kemudian dilarikan ke UGD Prima Husada Singosari. Kondisinya kini sudah mulai membaik.
"Tadi lukanya ada di dagu, terus di pinggangnya kayaknya ada retakan. Tapi sekarang sudah membaik," ujarnya.
Terpisah, Satpam setempat, Ogi Prayoga menyebut waktu kejadian longsor, ada dua satpam yang bertugas. Rudi berada di dalam pos satpam. Sementara satpam lainnya berada di luar pos.
Baca Juga: Siaga Banjir hingga Tanah Longsor, Warga Kayong Utara Diminta Waspada
"Satu Pak Rudi dan satu Pak Edi. Mereka datang menggantikan shift saya pas jam 19.00 malam kemarin," tuturnya.
Ogi menjelaskan, sebenarnya Rudi sempat melihat posisi pos satpam tersebut miring pada saat dia memulai kerjanya ketika malam Senin (20/12/2021) kemarin.
"Tapi tidak kepikiran akan longsor, dia tetap ke pos satpam sekitar jam 03.00 an," papar Ogi.
Waktu itu posisinya Rudi kemungkinan hendak ke kamar mandi di pos satpam itu. Longsor datang dan Rudi tidak bisa menyelamatlan diri. "Pak Edi tidak bisa nolongin, kaget karena pas itu beliau di luar," ujarnya.
Ogi menerangkan, Rudi sempat berteriak meminta tolong. Satpam tersebut langsung turun ambil selang, ambil tali, untuk memberinya napas saat tertimbun tanah.
Berita Terkait
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
-
BRI Tebar Kebaikan di Bulan Suci, Ribuan Sembako Disalurkan & Pemudik Dimudahkan
-
Demi Mengabdi, Mahasiswa Rantau AM UM Tak Pulang Kampung saat Lebaran!
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
Terkini
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI
-
4 Wisata di Kawasan Cangar Ditutup Usai Longsor yang Hempaskan 2 Mobil
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Atas Prestasi Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab