SuaraMalang.id - Sebuah video yang memperlihatkan sejumlah pria dan wanita naik motor trail sedang berjoget TikTok di atas lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru, Lumajang, viral di media sosial. Warganet pun dibuat geram dengan aksi tersebut.
Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok @lukmanjaya82. Namun, saat ini video tersebut telah dihapus. Meskipun begitu, video tersebut sudah terlanjur viral dan diunggah oleh beberapa akun. Salah satunya akun instagram @lumajang.ku.
Dalam video terlihat beberapa orang menunggangi motor trail di lokasi terdampak erupsi Semeru. Orang-orang tersebut terdiri dari 6 pria dan 2 wanita.
Mereka memarkirkan motor trailnya di atas lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru dengan latar belakang gunung. Dalam keterangan lokasi disebutkan mereka berada di Dusun Curah Kobokan, Lumajang, Jawa Timur.
Beberapa pria terlihat berjoget di atas motor trali. Kemudian seorang perempuan terlihat melambaikan tangan ke kamera sembari menggoyangkan badan. Sementara seorang wanita yang mengenakan jilbab coklat terlihat berjalan ke arah kamera sembari berpose.
Unggahan tersebut pun mendapat kecaman dari warganet. Tak sedikit yang meninggalkan komentar bernada emosi.
"Padahal Katanya curah kobokan itu korban masih bbrp blm dtemukan lo..kok buat konten diatasnya," ujar @wtri***
"Sangat2 tidak salut saya.. Di satu sisi ribuan korban bencana berjuang untuk healing dari trauma dan berpikir bagaimana mereka melanjutkan hudup dan di satu sisi lagi ada puluhan relawan yang bekerja keras untuk membantu proses evakuasi, sibuk menyalurkan bantuan dan masih banyak lagi pekerjaan berat yang mesti mereka kerjakan ini malah asik2kan joget2 tik tokan, sungguh miris," kata @wahyu***
"Mas ku juga ngtrail tp untungnya dia gasuka tiktok.. dia kemarin abis pembagian donasi nyampe rumah banyak cerita.. gimana mau tiktokan liatnya aja udah sedih," ucap @windy***
Baca Juga: BNPB: Bertambah Dua Korban Meninggal Bencana Erupsi Semeru, 9.754 Jiwa Mengungsi
"Miris Min Kemanusiaan Kalah Sama Sisi Narsisme Nya Masing"," ujar @septa***
"Motore apik uteke gak ono,pintere tambah g***k opo gobloke tambah pinter k****k," tulis @luma***
"Gak usah di tolongin kalo erupsi," ujar @eka***
"Wes tala di komen kek opo pasti ngelak e kita hanya pengen menghibur , kita juga sudah bantu jdi relawan maupun donasi logistik tapi ra fikir piye jal pas ningsore seng di goh joget joget kui enek manusiane opo gak miris jal, gedek tren tanpa mikir keadaan," ujar @dita***
"Iki oleh2 macet ng embong dengan alasan lain2 tibake tiktodan woy desoku duduk panggon gae sneng2 ng kene podo susah harta benda nyawa ilang kabeh, ***!!," ucap @rump***
"Kyok GK duwe ati blas ek ...Mala Guya guyu unu ,,g nglarang guyu SE tp tau tempat opo o," kata @zhay***
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah